Lala Widy Sulap Lagu Pop Ballad ‘Kekasih Gelap’ Jadi Dangdut Koplo
JagoDangdut – Penyanyi dangdut Lala Widy kembali menarik perhatian penggemar lewat penampilan live performance terbarunya di kanal YouTube Kaliba Mobile.
Kali ini, biduan tersebut meng-cover lagu populer ‘Kekasih Gelap’ dari band Ilir 7, dengan sentuhan khas genre koplo yang sukses mengubah nuansa pop melankolis lagu ini menjadi lebih enerjik namun tetap menyentuh hati. Simak selengkapnya berikut ini!
Lala Widy Bawakan Lagu ‘Kekasih Gelap’ Versi Koplo
- YouTube Kaliba Mobile
Berbeda dari biasanya, lagu “Kekasih Gelap” yang aslinya memiliki aransemen pop balada, Lala Widy membawakan dengan iringan musik koplo yang dinamis. Menariknya, band pengiring dalam live ini didominasi oleh perempuan, menciptakan suasana yang unik sekaligus menjadi sorotan.
Dengan aransemen koplo yang kental, lagu ini tetap mempertahankan esensi emosionalnya, terutama melalui lirik yang bercerita tentang kekecewaan akibat pengkhianatan cinta.
Lala Widy berhasil menyampaikan emosi mendalam di balik lirik tersebut sambil tetap membuat pendengar ingin bergoyang dengan ritme koplo yang bikin ketagihan.