Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

10 Penyanyi Dangdut Asal Banyuwangi yang Sukses di Industri Musik Tanah Air

img_title
Outfit Happy Asmara

Bakatnya di dunia hiburan sudah terlihat sejak berusia 8 sampai 10 tahun. Saat itu Happy Asmara terpilih menjadi seorang model untuk majalah lokal anak-anak di Jawa Timur.

Sedangkan untuk dunia tarik suara, bakat Happy Asmara sudah terlihat sejak duduk di bangku SMP. Saat itu ia sudah mulai berlatih dan tampil di beberapa panggung.

Perlahan tapi pasti Happy Asmara pun mulai mengikut berbagai acara festival lokal dan tampil dari panggung ke panggung. Tahun 2013, sang biduan mulai bergabung dengan perusahan rekaman lokal, hingga bergabung dengan Orkes dangdut di Jawa Timur.

Single pertama Happy Asmara mulai dirilis pada 1 Januari 2014 dengan lagu yang berjudul 'Sayang 4'. Namun saat itu lagunya tidak begitu populer.

Selain menyanyi dangdut, Happy Asmara juga pernah terjun ke dunia musik pop hingga rock. Sudah manggung diusia muda biduan asal Kediri tersebut mengaku mendapat bayaran pertamanya hanya Rp50 ribu.

Bakat menyanyinya mulai terlihat saat Happy Asmara mengikuti salah satu ajang pencarian bakat dan berhasil lolos ke babak berikutnya. Tetapi saat itu ada kekhawatiran dalam diri Happy hingga akhirnya tidak melanjutkan kontes tersebut.

Perlahan tapi pasti tahun 2019, Happy Asmara pun mulai dikenal banyak orang setelah merilis single 'Tak Ikhlasno'. Happy tak memungkiri jika awal kemunculannya itu berawal dari lagunya yang viral di media sosial.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit