Bikin Kaget, Denada Ternyata Berbohong Kepada Putrinya Selama 3 Tahun Soal Ini
"Dulu dia kalau mau fried chicken yang gerainya ada di mana-mana, aku bohong. Aku pergi ke gerai itu, aku beli makanan hanya untuk dapetin kotaknya," ucap Denada.
Setelah membeli ayam di restoran tersebut, Denada kemudian membersihkan kotak tersebut dan di isi dengan ayam goreng buatannya sendiri.
Oleh karena itu, Denada membuat ayam goreng tersebut harus benar-benar menyerupai ayam goreng restoran itu.
Denada pun mengungkapkan jika 'kebogongan' yang ia lakukan tersebut hanya untuk kesembuhan dan kebahagiaan putrinya selama tiga tahun lamanya.
Denada dikenal begitu luar biasa setelah perjuangan yang ia lakukan untuk kesembuhan putrinya. Bahkan ia harus pulang pergi Jakarta-Singapura untuk bekerja.
Dan kini Aisha mulai sembuh dari penyakit leukimia. Ia pun bersyukur jika putrinya kembali bisa beraktivitas seperti anak-anak lain.