Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

Sukses Perkenalkan Dangdut di Kancah Internasional, Intip Sederet Sumber Kekayaan Fitri Carlina

img_title
Fitri Carlina

Jakarta – Fitri Carlina, Nama yang tak asing lagi di dunia hiburan Indonesia, telah membuktikan dirinya sebagai salah satu ikon di belantika musik nusantara.

Fitri Carlina adalah salah satu penyanyi dangdut yang populer di Indonesia. Ia dikenal dengan lagu-lagu hits seperti “ABG Tua”, “Yank”, dan “Anti Galau”. 

Namun, tahukah Anda bahwa di balik kesuksesannya sebagai bintang dangdut, Fitri Carlina juga mempunyai sumber kekayaan lainnya? Berikut ini JagoDangdut sajikan deretan sumber kekayaan Fitri Carlina.

Intip Deretan Sumber Kekayaan Fitri Carlina

img_title
Fitri Carlina
Foto :
  • Fitri Carlina IG

1. Karier di Dunia Hiburan

Fitri Carlina, wanita kelahiran Banyuwangi pada 29 Mei 1987, telah menggeluti dunia musik sejak kecil. Dibesarkan dalam lingkungan keluarga seniman, Fitri memulai debutnya di panggung hiburan Tanah Air pada 2001 dengan album perdana "Kompilasi New Joged Blambangan dan Padang Ujan." Kariernya terus melesat dengan peluncuran mini album "ABG Tua" pada 2012, diikuti oleh serangkaian album dan lagu-lagu terbaru hingga 2019.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit