Curi Perhatian, Nada Tenenet Rilis Lagu Anak ‘Pelangi’ Jadi Versi Dangdut
JagoDangdut – Nada Tenenet, artis cilik berbakat di bawah naungan Trisna Kids Musik, sukses memikat hati penonton dengan membawakan lagu anak legendaris ‘Pelangi’ dalam versi dangdut.
Dengan cengkok khas dangdut yang menggemaskan, Nada berhasil memberi warna baru pada lagu ini, membuatnya terdengar segar sekaligus menghibur. Simak selengkapnya berikut ini!
Nada Tenenet Rilis Lagu ‘Pelangi’ Versi Dangdut
Trisna Kids Musik, label yang didirikan oleh dua artis papan atas Tri Suaka dan Nabila Maharani, memang dikenal dengan kreativitasnya dalam menghadirkan karya-karya inovatif.
Kali ini, mereka menggubah lagu anak yang familiar di telinga generasi muda menjadi sebuah karya bergenre dangdut yang cocok dinikmati segala usia. Tidak hanya membawa nuansa nostalgia, versi ini juga berhasil memadukan tradisi dan tren musik modern.
Sebagai artis muda berbakat, Nada Tenenet adalah salah satu aset paling menjanjikan dari Trisna Kids Musik. Ia mengikuti jejak artis-artis muda lainnya seperti Jasmine, Cheverla Kesley, dan Abay yang juga dinaungi oleh label ini. Suara merdunya, ditambah dengan pembawaan yang menggemaskan, membuat Nada menjadi idola baru anak-anak Indonesia.

Musik Dangdut Tak Lekang di Era Digital: Rhoma Irama dan Transformasi Genre

Lirik Lagu Cinta dan Air Mata - Yeni Inka

Lirik Lagu Tangis Bahagia - Ria Amelia
