Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

Meriah! Pemerintah Kabupaten Natuna Gelar Festival Dangdut Milenial

img_title
Festival Dangdut Milenial
Sumber :

JagoDangdut – Dalam rangka memeriahkan Hari Sumpah Pemuda ke-96 pada tahun 2024, Pemerintah Kabupaten Natuna, melalui Dinas Pemuda dan Olahraga, menggelar Festival Dangdut Milenial.

Acara ini berlangsung di Pantai Piwang pada Sabtu pagi (2/11/2024) dan berhasil menarik perhatian publik setempat, terutama generasi muda yang antusias menampilkan bakat mereka di bidang musik dangdut.

Berharap Jadi Festival Tahunan

img_title
Festival Dangdut Milenial
Foto :
  • -

Salah satu peserta, Juve, mengungkapkan apresiasinya terhadap festival ini, terutama bagi pemuda Natuna yang memiliki minat dan bakat di dunia tarik suara.

“Lewat kegiatan ini, kita bisa menampilkan bakat-bakat kita, terutama di bidang menyanyi. Sayang sekali kalau bakat-bakat bagus nggak tersalurkan,” kata Juve.

Juve juga menyebutkan bahwa dirinya sudah mempersiapkan diri jauh-jauh hari untuk berpartisipasi dalam festival ini. Ia berharap kegiatan seperti Festival Dangdut Milenial bisa menjadi agenda tahunan agar semakin banyak peserta yang bisa ikut serta, menjadikan acara ini semakin semarak setiap tahunnya.

“Kita berharap kegiatan seperti ini diperbanyak atau dilaksanakan setiap tahun, sehingga pesertanya bertambah dan acaranya makin meriah,” tambahnya.

Festival ini diikuti oleh 27 peserta pria dan wanita. Pada hari pertama, dilakukan babak penyisihan untuk memilih 10 besar yang akan tampil di babak final pada hari Minggu (3/11/2024). Meskipun sempat diguyur hujan, acara tetap berjalan lancar dan disambut dengan antusias oleh para penonton yang memadati Pantai Piwang untuk mendukung para peserta.

Melalui kegiatan seperti ini, pemerintah Kabupaten Natuna berharap dapat memberikan ruang bagi generasi muda untuk berkarya, sekaligus melestarikan musik dangdut yang menjadi bagian dari budaya Indonesia.

Diharapkan Festival Dangdut Milenial dapat menjadi ajang tahunan, menciptakan tradisi baru bagi masyarakat Natuna dalam memperingati Hari Sumpah Pemuda.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit