Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

5 Artis yang Pernah Diberhentikan saat Manggung: Terakhir hingga Lempar Mic

img_title
Ilustrasi nonton konser

JagoDangdut – Tidak semua penampilan di atas panggung berjalan mulus. Beberapa penyanyi pernah mengalami kejadian tak terduga saat perform, hingga harus diberhentikan di tengah-tengah penampilan. 

Baru-baru ini penyanyi dangdut kenamaan Gilga Sahid mengalami kejadian tidak mengenakkan. Dirinya diminta untuk tidak melanjutkan penampilannya dalam salah satu acara yang digelar di Cirebon.

Berikut beberapa penyanyi yang diberhatikan saat bernyanyi di atas panggung.

5 artis yang pernah diberhentikan saat sedang bernyanyi di atas panggung

1. Gilga Sahid

img_title
Gilga Sahid
Foto :
  • Instagram @gilgasahidh

Baru-baru ini suami dari Happy Asmara yakni Gilga Sahid menjadi perhatian ketika dirinya dihentikan bernyanyi oleh panitia salah satu konser yang digelar di Kota Cirebon.

Sebab diberhentikannya penampilannya, video Gilga Sahid yang melempar mikrofon pun menjadi perhatian sekarang. Melalui Instagram Storynya, Gilga Sahid menjelaskan kekecewaannya kepada panitia acara karena memberhentikan dirinya ditengah-tengah saat membawakan lagu.

Gilga Sahid juga menjelaskan sebab dirinya dihentikan ditengah-tengah konser tersebut dirinya terpancing emosi dan melempar mikrofonnya. Namun, Gilga juga meminta maaf kepada para penonton karena dirinya yang terpancing emosi karena keputusan panitia tersebut.

2. Tri Suaka

img_title
Tri Suaka
Foto :
  • Instagram.com/xdjtriasuaka/

Tri Suaka juga pernah mengalami kejadian tidak mengenakkan. hal ini terjadi lantaran acara yang dihadiri oleh Tri Suaka ini tidak mengantongi izin dari aparat keamanan setempat.

Sebelumnya, Tri Suaka sudah membawakan beberapa lagu sebelum mereka dihentikan oleh satgas yang memberhentikan mereka. Kejadian tersebut terjadi di Deli Serdang pada Februari 2022.

3. Sheila On 7

img_title
Sheila On 7
Foto :
  • Instagram @sheilaon7

Band legendaris yang berasal dari Indonesia yakni Sheila On 7 juga pernah merasakan dihentikan saat mereka manggung. Hal tersebut terjadi karena band tersebut sudah melewati batas waktu manggung mereka.

Kejadian ini terjadi di acara Farmasi Cup 2018 di Lapangan Parkir Mandala Krida Yogyakarta pada tahun 2018. Lewat kejadian ini, para personil Sheila On 7 menyanyangkan kejadian tersebut karena tidak adanya kordinasi.

4. Afgan

img_title
Afgan Rossa
Foto :
  • -

Salah satu penyanyi yang memiliki suara merdu yakni Afgan juga pernah merasakan hal tidak mengenakkan ini, Afgan menjelaskan dirinya saat membawakan lagu yang keempat pada suatu acara dirinya diharuskan untuk turun dari panggung karena lampu pentas yang dinaikki tiba-tiba mati.

5. Seringai

img_title
Seringai
Foto :
  • instagram.com/seringai_official

Band yang terkenal dengan genre Heavy Metal nya yakni Seringai juga pernah merasakan hal yang tidak mengenakkan ini. Hal ini terjadi saat acara Berdendang Bergoyang Festival yang diacarakan pada Oktober 2022.

Sama seperti Gilga Sahid, Band Seringai juga diminta untuk berhenti saat mereka belum selesai membawakan setlist yang mereka ingin nyanyikan di konser tersebut.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit