Coret Nama Lolly dari Daftar Warisan, Begini Pesan Bijak Nikita Mirzani
Jakarta – Dunia maya baru-baru ini dihebohkan oleh pernyataan dari Nikita Mirzani yang diungkapkan melalui Instagram Stories.
Dalam pernyataannya, ia menegaskan bahwa Lolly tidak lagi menjadi bagian dari keluarganya dan telah menghapus nama Lolly dari daftar ahli warisnya.
Pernyataan ini menimbulkan berbagai spekulasi dan diskusi di antara netizen. Lantas seperti apa kelanjutannya? Berikut ini JagoDangdut sajikan untuk Anda!
Berikan Pesan Bijak
- instagram: @nikitamirzanimawardi_172
Setelah pernyataan tersebut menjadi viral, Nikita Mirzani kembali menjadi pusat perhatian dengan unggahan barunya yang menyentuh tentang perjuangan hidup yang telah dijalaninya.
Dengan kata-kata yang memotivasi, ia mengingatkan pentingnya mengapresiasi diri sendiri atas segala usaha dan tantangan yang telah dihadapi.
"Jangan lupa untuk berterima kasih untuk dirimu sendiri atas segala perjuangan yang telah kamu lalui. Setiap langkah yang telah kamu ambil. Setiap rintangan yang telah kamu hadapi dan setiap usaha yang telah kamu lakukan adalah bukti dari kekuatan dan keteguhan hatimu," tulis Nikita Mirzani.
Dalam unggahan teks di Instagram Stories pada hari Selasa, 12 Maret 2024, Nikita Mirzani berbagi tentang kesulitan hidup yang ia alami dan bagaimana ia tidak pernah memilih untuk menyerah.
Ia juga menekankan pentingnya menghargai apa yang dimiliki dan bersyukur atas setiap langkah yang diambil dalam hidup.
Nikita Mirzani juga menyinggung tentang pentingnya memberikan penghargaan kepada diri sendiri, terutama setelah melewati masa-masa sulit. Meskipun terkadang merasa lelah dan putus asa, ia menekankan bahwa penting untuk terus berusaha dan berjuang.
"Terkadang kita terlalu fokus pada hal-hal yang belum kita capai atau kekurangan yang kita miliki sampai kita lupa untuk menghargai dan bersyukur atas segala hal yang telah kita lakukan," beber Nikita Mirzani.
"Jadi, ambillah waktu untuk merenung dan menghargai diri sendiri. Sadari betapa kuatnya kamu telah bertahan dan berjuang melewati segala macam cobaan dan rintangan," tambahnya.
Sejak kepulangan Lolly ke Indonesia, Nikita Mirzani mengaku belum pernah bertemu dengan putri sulungnya itu. Lolly sendiri terlihat menikmati waktu bersama Vadel dan keluarganya, menunjukkan bahwa kehidupan terus berjalan meskipun ada perubahan dalam dinamika keluarga.