Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

Quotes dari Cak Sodiq untuk Anak Muda yang Sedang Meniti Karir

img_title
Cak Sodiq

Sebagai seniman jalanan yang mengawali karir dengan tarif manggung Rp 15 ribu, Cak Sodiq kini bisa meraup puluhan juta rupiah untuk satu kali tampil. Dengan tarif tersebut, Cak Sodiq pernah mendapat 47 pekerjaan dalam satu bulan.

"50 juta. Durasi kita 1 jam, nyanyi kita 10 lagu," jelas Cak Sodiq.

"Pernah (47  kali manggung dalam satu bulan), kalau sama kru uangnya kita bagi sama kru. Kalau kita bintang tamu beda lagi," tambahnya.

Pendapatan tersebut rupanya bukan menjadi salah satu penghasilannya. Ia bercerita serin mendapat saweran dengan jumlah uang yang sangat fantastis.

"Luar biasa sawerannya, untuk warga Pati, Rembang sangat luar biasa sosialnya, Madura. Madura itu satu malam bisa Rp 100 juta loh," kata Cak Sodiq.

Tidak hanya di dalam negeri, Cak Sodiq sendiri sudah tampil di beberapa negara. Tak pernah memiliki impian menjadi terkenal, Cak Sodiq merasa seperti sedang bermimpi saat manggung di luar negeri.

"Pernah (ke luar negeri), di Hongkong, Singapura, Malaysia. Seperti mimpi, saya nggak kebayang. Ini Hongkong apa mimpi. Ya maklum lah kita kan seniman jalanan," Cak Sodiq bercerita.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit