Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

Meski Menguntungkan, Tren Musik Digital Masih Lemah Terhadap Perlindungan Bagi Musisi

img_title
Badai Eks Kerispatih

Masih Ada Kelemahan

img_title
Badai Eks Kerispatih
Foto :
  • YouTube/Abdel Achrian

Meskipun demikian, Badai mengungkapkan keprihatinan terhadap perlindungan yang masih lemah dan kurangnya apresiasi terhadap karya-karya musik di tengah potensi besar bisnis layanan musik digital.

"Saya sebagai musisi bersyukur dengan adanya digital platform karena saya juga merasakan royalti juga cuma permasalahannya perlindungannya yang masih sangat lemah," ucapnya.

Badai menyoroti masalah karya musik yang dibawakan ulang tanpa izin dari pencipta lagu atau pemegang hak cipta asli, yang beredar di layanan musik digital.

"Banyak sekali pengguna kreatif terutama musisi yang kita sebut saja artis cover itu dia membawakan materi atau karya lagu yang sudah hits namun izinnya tidak diurus. Kemudian performing rights untuk dibawakan di panggung dan dibawakan ulang itu tidak diurus dengan baik," terangnya.

Sebagai pencipta lagu, Badai menekankan hak-hak moral dan ekonomi yang seharusnya dimiliki oleh pencipta atas karya yang dibawakan ulang oleh penyanyi lain. Namun, media dan platform musik digital belum sepenuhnya mengakui dan menyertakan informasi ini.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit