Dangdut Teratas: Daftar 10 Lagu Paling Hits di Tahun 2023
Jakarta - Musik dangdut menjadi genre yang cukup populer di Tanah Air. Bahkan sepanjang tahun 2023 ini, musik dangdut sendiri tidak pernah absen dari 5 besar trending musik.
Salah satu platform digital streaming yang menyajikan musik dangdut adalah YouTube. YouTube Music sendiri telah mencatat sejumlah lagu dangdut yang paling hits di tahun 2023. Seperti apa? Berikut ini 10 lagu dangdut paling hits di tahun 2023!
Dangdut Hits 2023
10. Insan Biasa - Lesti Kejora
Setelah sempat hakum hampir satu tahun, karya Lesti Kejora berjudul 'Insan Biasa' berhasil mencuri perhatian para penggemarnya. 'Insan Biasa'. Diputar hingga 46 juta kali, 'Insan Biasa' Lesti Kejora menjadi urutan ke-10 lagu dangdut hits di tahun 2023.
9. Ikan Dalam Kolam - Arlida Putri feat Dike Sabrina
Selanjutnya lagu yang dipopulerkan oleh Gambus El Corona berjudul 'Ikan Dalam Kolam' di awal tahun 2023 berhasil viral di TikTok. Lagu tersebut pun semakin menjadi sorotan setelah sering dibawakan oleh Bunda Corla.
Lagu tersebut pun menjadi Dangdut Hits 2023 di YouTube Music lewat duet dari Arlida Putri dan Dikea Sabrina.
8. Dadi siji - Miqbal GA feat Siska Amanda
Miqbal GA adalah seorang penulis lagu dan penyanyi yang belakangan ini berhasil mencuri perhatian penikmat musik dangdut. Lagu yang ia ciptakan berjudul 'Dadi Siji' mampu mendapat tempat di hati pecinta musik.
Karyanya tersebut semakin hits setelah Miqbal GA berduet bersama dengan Siska Amanda menyanyikan lagu tersebut dengan versi akustik.
7. Satu Rasa Cinta - Arief
Lagu berjudul 'Satu Rasa Cinta' yang dipopulerkan oleh Arief juga menjadi lagu dangdut hits 2023. Meski dirilis pada Februari 2022 lalu, lagu melow tersebut masih sering diputar di tahun 2023.
6. Kisinan - Masdddho
Ahmad Ridho atau yang biasa disapa Masdddho adalah seorang penyanyi dan pencipta lagu yang belakangan ini tengah naik daun. Lagu-lagu dengan menggunakan bahasa Jawa miliknya itu menjadi lagu Dangdut Hits 2023.
Lagu berjudul 'Kisinan' sudah diputar sebanyak 33 juta kali setelah diluncurkan pada 11 Juli 2023 silam.
5. Cundamani - Denny Caknan
Selanjutnya ada Denny Cakan, pria yang dijulukki dengan sebutan 'The Next Didi Kempot' ini juga sering sekali muncul di trending YouTube Music. Lewat lagu 'Cundamani', Denny Caknan mampu unjuk gigi di 5 lagu Dangdut Hits 2023.
4. Pelanggaran - Guyon Waton
Tidak hanya para penyanyi saja yang berhasil unjuk gigi, grup musik dangdut dan Pop Jawa Guyon Waton juga cukup sukses dengan single berjudul 'Pelanggaran'. Lagu tersebut mampu bersaing di YouTube Music.
3. Nemu - Gilga Sahid
Penyanyi dan juga pencipta lagu ini dikenal lewat lagu berjudul 'Nemen' pada tahun 2022 lalu. Gilga Sahid berhasil membuktikan bahwa dirinya bukanlah seorang penyanyi 'one hit wonder' dengan kembali merilis lagu berjudul 'Nemu'.
Lagu 'Nemu' sendiri cukup laris dipasaran. Di YouTube Music, lagu Nemu sudah diputar hingga 66 juta kali dan menjadi lagu Dangdut Hits 2023 di YouTube Music.
2. Merayu Tuhan - Tri Suaka feat Dodhy Kangen
Tri Suaka adalah seorang penyanyi yang mengawali karirnya di dunia tarik suara dengan mengamen. Berkat kerja kerasnya, Tri Suaka mampu merubah nasib dan unjuk gigi di belantika musik Indonesia.
Di tahun 2023, lagu 'Merayu Tuhan' yang dibawakan Tri Suaka berkolaborasi dengan Dodhy Kangen menjadi salah satu lagu Dangdut Hits 2023 di YouTube Music.
1. Dawai (From 'Air Mata di Ujung Sajadah') - Fadhilah Intan
Di pososi teratas, suara indah Fadhilah Intan berhasil membawa dirinya di puncak Dangdut Hits 2023 YouTube Music lewat lagu Dawai (From 'Air Mata di Ujung Sajadah'). Lagu yang dijadikan sebagai official soundtrack 'Air Mata di Ujung Sajadah' itu telah diputar sebanyak 64 juta kali sejak diluncurkan.