Terkuak! Kronologi Dewi Perssik Sempat di Usir Saat Acara Ulang Tahun Ashanty
Jakarta – Pesta ulang tahun Ashanty yang meriah baru-baru ini memang menjadi perbincangan hangat di kalangan publik.
Namun, di tengah keceriaan tersebut, terjadi kejadian tak terduga yang menimpa penyanyi dangdut Dewi Perssik.
Pedangdut kontroversial ini hampir diusir dari acara ulang tahun Ashanty karena tidak membawa undangan resmi.
Sempat di usir
- Dewi Perssik IG
Menurut pengakuan Dewi Perssik, undangan acara tersebut sudah terhapus di chat-nya, sehingga ketika dia tiba di lokasi, petugas menghalanginya untuk masuk.
"Walaupun di awal aku diusir sama EO-nya, tapi alhamdulillah aku dipanggil sama Mas Anang. Mas Anang luar biasa, 'Dewi, Dewi', gitu. Soalnya barcode-nya itu kan aku end chat, ketika aku datang, aku gak pakai barcode, katanya aku gak diundang, silakan pulang," ujar Dewi Perssik.
Meskipun mendapat perlakuan tidak menyenangkan, Dewi Perssik memilih untuk menahan diri dan membiarkan keponakannya, Rosa Meldianti, masuk ke dalam acara tersebut.
"Saya sudah keluar sudah di lift. 'Ya sudah Meldi aja yang masuk, tante tunggu di bawah. Tante makan di resto'. Aku kan di lift, aku dipanggil 'Dewi sini masuk,' pakai bahasa Madura," kata Dewi Perssik
Namun, berkat tindakan cepat Anang Hermansyah, Dewi Perssik akhirnya diundang masuk ke dalam pesta ulang tahun Ashanty.
Dewi Perssik juga tidak lupa menyampaikan rasa syukur dan penghargaannya kepada Anang Hermansyah yang telah membantunya masuk ke dalam acara tersebut.
"Tapi luar biasa Bunda (Ashanty) cantik sekali. Sudah gitu ada Mas Anang, ada ibunya Mas Anang. Aduh luar biasa. Mas Anang itu gak pernah sombong," pungkas Dewi Perssik.