Ambyarkan Panggung Ujung-ujungnya Dangdut di Semarang, Denny Caknan Relakan Hal Ini
JagoDangdut – Pedangdut koplo asal Ngawi Jawa Timur Denny Caknan, tampil keren dan maksimal di festival Ujung-ujungnya Dangdut di Semarang pada Sabtu malam, 20 Mei 2023.
Bawakan deretan lagu hits miliknya, mantan kekasih Happy Asmara ini harus merelakan salah satu barang berharga miliknya. Apa itu? Scroll sampai bawah!
Gemparkan Panggung Ujung-ujungnya Dangdut
- instagram: @denny_caknan
Pemilik nama asli Deni Setiawan atau yang lebih dikenal Denny Caknan, tampil di festival dangdut terbesar di Asia yakni Festival musik Ujung-ujunganya Dangdut yang digelar di Stadion Undip Tembalang, Semarang.
Goyangkan satu stadion, Denny Caknan menjadi guest penutup yang begitu antusias dinantikan oleh para pencinta ambyar. Acara Ujung-ujungnya Dangdut ini merupakan festival kedua kalinya usai sebelumnya berhasil meraih di selenggarakan di Banyuwangi.
Menggandeng deretan publik figur kenamaan Tanah Air seperti Melanie Subono, Marion Jola, dan Adjiz Doa Ibu, festival Ujung-ujungnya Dangdut Semarang ini kembali meriah dan bikin penonton berkesan.
Relakan Jas Kesayangan
- Intipseleb/ Wahyu Firmansyah
Bak selalu memberikan barang kesayangan yang dipakainya saat tampil di panggung, Denny Caknan rela memberikan hadiah jas mewah untuk penonton UUD Semarang bernama Isti asal Purwodadi karena sudah asyik berjoget dan berani tampil di atas panggung duet menyanyikan lagu 'Satru 2'.