Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

Cerita Soimah Dapat Perlakuan Tidak Menyenangkan Dari Orang Pajak: Diperlakukan Seperti Bajingan

img_title
Soimah
Sumber :

JagoDangdut – Penyanyi sekaligus presenter Soimah menceritakan pengalaman kurang menyenangkan dari oknum petugas pajak. Istri dari Herwan Prandoko itu sempat dicurigai hingga didatangi petugas pajak dengan debt collector di kediamannya.

Tidak hanya satu kali, kejadian tersebut dialami oleh wanita yang kini berusia 42 tahun itu sebanyak dua kali. Seperti apa? Simak selengkapnya!

Dapat Perlakuan Tidak Menyenangkan

img_title
Soimah
Foto :
  • instagram @showimah

Sebagai seseorang yang bergulat di dunia seni dan hiburan, Soimah mengaku sadar betul akan kewajibannya sebagai warga negara untuk membayar pajak.

Meski sudah membayar pajak, pemilik nama asli Soimah Pancawati itu merasa kesal dengan oknum petugas pajak. Lantaran dirinya pernah diperlakukan dengan tidak baik.

"Untuk bayar pajak memang kewajiban kita. Bayar pajak? Bayar. Lapor Pajak? Lapor. Kan kalau honor dari TV, dari kerja, dari manapun kan udah pasti potong pajak kan. Nah kewajiban kita kan lapor pajak," kata Soimah dilansir JagoDangdut dari akun instagram @lambenyinyir.

"Ya itu kita udah tau, udah sadar itu.. Udah pastilah, Soimah gak bakal lari kok.. Rumahnya jelas, lah gak bakalan lari, bisa di cari. Jadi gak bakal lari jangan khawatir," sambungnya.

"Tapi perlakukanlah dengan baik, jadi saya itu merasa.. Diperlakukan seperti bajingan seperti koruptor," lanjutnya lagi.

Didatangai Debt Collector

img_title
Soimah
Foto :
  • Instagram/showimah

Seperti yang pernah dialaminya di tahun 2015 lalu, ia didatangai orang pajak. Petugas pajak itu langsung masuk pekarangan rumah Soimah tanpa izin.

Atas perlakuan tersebut, Soimah merasa seperti seorang maling, padahal penghasilannya di dunia hiburan sudah dipotong pajak.

"Misal gini, jadi semua bukti-bukti ini saya kumpulin. Tahun 2015 ya, jadi datang ke rumah orang pajak, buka pager tanpa (permisi). Tiba-tiba udah di depan pintu, yang seakan-akan saya tuh mau melarikan diri. Pokoknya, apa istilahnya yang saya dicurigai arep pemeriksaan opo karo ngono lah," tuturnya.

"Saya menjelaskan, saya ini kan pekerja seni sing arep dicurigai opo? Yang saya dagel (honorium) jelas, kan udah dipotong pajak, kita tinggal lapor. Jadi jangan diperlakukan seperti 'koe maling, koe kudu iki'," tandas Soimah.

Ia juga pernah didatangi petugas pajak dengan membawa debt collector ke kediamannya di Jogja. Soimah dituding sengaja menghindar dari petugas pajak lantaran jarang berada di rumah.

“Akhirnya datang orang pajak ke tempat kakak saya, kakaknya mas Koko, bawa debt collector, bawa dua, gebrak meja, itu di rumah kakak saya,” tandasnya.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit