Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

Punya Banyak Hatters, Duo Serigala Mengaku Beruntung

img_title
Duo Serigala

JagoDangdut – Semakin tinggi pohon, semakin banyak juga buahnya. Akan tetapi, banyak juga angin kencang yang berusaha menerpanya. Begitu ibarat kata pepatah, yang memfilosofikan seseorang yang sedang berada di puncak karir. 

Layaknya grup vokal dangdut, Duo Serigala yang mengharumkan nama Indonesia, lewat performanya di Jepang beberapa waktu lalu. Lewat prestasinya tersebut, pastinya banyak kalangan yang ingin menjatuhkan Pamela Safitri dan Oza Kioza. 

Sementara saat ditemui langsung oleh JagoDangdut, Pamela sama sekali tidak merasa takut. Malahan, wanita 26 tahun itu merasa beruntung hatters yang dimilikinya bertambah setiap harinya.

Baca juga: Duo Semangka Dipanggil KPAI, Duo Serigala Bersyukur?

 

Baca juga: Sempat Dicekal! Duo Serigala Lakukan Ini

"Beruntung juga juga sih, semakin kalian judge, semakin negbuktiin kalo kita juga bisa Go International loh," ungkap Pamela. 

Saat menceritakan pengalamannya di negri Sakura, Pamela juga menerangkan jika Warga Negara Indonesia (WNI) maupun penduduk lokal, menunggu kedatangan dan penampilannya. Bahkan pihak penyelenggara acara tersebut, berniat akan mengajak Duo Serigala ke dalam even berikutnya di Australia. Bukan hanya satu negara, akan tetapi Duo Serigala bakalan perform di Taiwan.     

"Ternyata orang-orang yang ada di Jepang aja, menunggu Duo Serigala gitu. Dan Insha Allah kita mau dibawa ke Australia, kan dari mulut ke mulut ya, akhirnya mereka kayak seneng. Mau dibawa ke Taiwan juga," jelas Pamela Duo Serigala. 

Baca juga: Duo Semangka Ditegur KPAI, Duo Serigala: Mereka Terlalu Menduplikasi!

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit