Info Tentang Dangdut dan 3 Lagu Dangdut yang Harus Kamu Dengar!!
JagoDangdut – Dangdut mungkin sudah tidak asing lagi di kalangan pecinta musik, terutama di Indonesia, dangdut sendiri sudah seperti menjadi musik yang khas dari Indonesia, tapi kamu tahu gak si asal mula dangdut dari mana??
Musik dangdut merupakan perpaduan dari musik lokal khas Indonesia dengan musik film India, Malaysia, dan musik Rock Barat.
Sejarah singkat, musik dangdut bermula dengan dengan pengaruh musik India melalui film Bollywood oleh Elly Khadam dengan lagu "Boneka India" yang populer pada tahun 1950-an. Kemudian di tahun 1968, muncul lah sosok legendaris dangdut Indonesia, yauitu "Raja Dangdut" atau yang lebih dikenal dengan nama Rhoma Irama. Istilah kata dangdut baru dikenal luas pada tahun 70-an.
Karakter musik dangdut sangat kental dengan nuansa musik India, terutama dalam penggunaan alat musik tabla, juga pengaruh musik Arab pada cengkok dan harmonisasi
Pada tahun 1970-an, bisa di bilang genre musik dangdut ini sudah matang dalam bentuk yang lebih modern. Sebagai musik yang sangat populer dan banyak di gemari ini, dangdut bersifat sangat terbuka terhadap pengaruh jenis musik lain, mulai dari genre musik langgam, keroncong, gambus, rock, pop, dan house musik. Dari era tersebut hingga sekarang musik dangdut terus mengalami perkembangan mengikuti perkembangan zaman dan selaras pasar musik di Indonesia.
Sudah banyak sekali musik dangdut yang sangat enak didengar, untuk kamu yang sedang jatuh cinta, yang sedang senang, yang sedang sedih, maupun berduka, lagu dangdut selalu memiliki makna yang mendalam dari setiap judul dan melodinya.
Berikut beberapa lagu dangdut terbaik dan mendapat view yang banyak di kanal Youtube, yaitu :