Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks
img_title
Rizki 2R/Rizki DA

Rizki 2R/Rizki DA

Medan, 3 Februari 1997

s/d

Sekarang
solo

Riwayat - Rizki Syafaruddin atau yang lebih dikenal sebagai Rizki 2R atau Rizki DA merupakan penyanyi jebolan dari ajang pencarian bakat D'Academy bersama kembarannya, Ridho DA/Ridho 2R.

Rizki Syafaruddin lahir pada 3 Februari 1997 di Medan, Sumatera Utara. Sebagai pria berdarah Batak Angkola–Minang, Rizki adalah kakak kandung kembar dari Ridho Syafaruddin. 

Keduanya terkenal setelah menjadi finalis dalam ajang pencarian bakat D'Academy musim kedua pada tahun 2015.

Perjalanan Karier

Rizki dan Ridho mencuri perhatian publik bukan hanya karena kembarannya yang identik tetapi juga karena suara merdu yang berciri khas. 

Meskipun tidak memenangkan kompetisi tersebut, Rizki berhasil membangun karier yang sukses sebagai penyanyi dangdut di Indonesia.

Selain menyanyi, Rizki juga terlibat dalam dunia akting. Ia membintangi beberapa FTV dan sinetron, seperti "Haji Belajar Ngaji" pada tahun 2016.

Namanya semakin bersinar setelah beberapa penampilan di acara televisi populer seperti "DT3rong Show," "Ada Apa Dengan D?," dan "Kontes Dangdut Indonesia 2020." 

Meskipun menghadapi beberapa kontroversi dan ketidakjelasan karier setelah kasus perceraian pada tahun 2021, Rizki terus menjaga ketenarannya di industri hiburan Indonesia.

Kehidupan Pribadi

Rizki menikah dengan Nadya Mustika Rahayu pada 17 Juli 2020, namun rumah tangganya mengalami pasang surut dan akhirnya berujung pada perceraian pada 9 Desember 2021. 

Mereka dikaruniai seorang putra bernama Baihaqqi Syaki Ramadhan pada 13 April 2021. Sebelum menikah dengan Nadya, Rizki menjalin hubungan selama 5 tahun dengan Lesti Kejora.

Kini, Rizki dikabarkan tengah menjalin hubungan dengan seorang wanita yang masih dirahasiakan identitasnya. Kabarknya ia akan segera menikah pada awal bulan Desember 2023.

Biodata

Nama Lengkap: Rizki Syafaruddin

Nama Panggung: Rizki 2R /Rizki DA

Tempat Tanggal Lahir: Medan, 3 Februari 1997

Pekerjaan: Penyanyi, Aktor

Agama: Islam

Pasangan: Nadya Mustika Rahayu (2020-2021)

Anak: Baihaqqi Syaki Ramadhan

Diskografi

Singel

Kembalilah Kepadaku ft. Ridho Syafaruddin (2015)

I Like Dangdut Goyang 21 ft. Ridho Syafaruddin (2015)

Cinta Yang Kembali ft. Ridho Syafaruddin (2016)

Terlanjur Sakit ft. Ridho Syafaruddin (2017)

I Need Your Love ft. Ridho Syafaruddin (2018)

Jodoh Di Tangan Allah (JODA) ft. Ridho Syafaruddin (2018)

Surga Tanpa Hisab ft. Ridho Syafaruddin (2019)

Dengan Dirimu ft. Ridho Syafaruddin (2019)

Hijrahku ft. Ridho Syafaruddin (2020)

Berjanji untuk Sehati ft. Ridho Syafaruddin (2020)

Aku Rindu ft. Ridho Syafaruddin (2020)

Cintaku Terhalang Restu ft. Ridho Syafaruddin (2020)

Kurelakan Dirimu Pergi ft. Ridho Syafaruddin (2021)

Album

D2 Academy (2015)

Filmografi

FTV

Si Kembar Yang Tertukar (2015)

Kembar Yang Terbuang (2015)

Rahasia Hati Si Kembar (2015)

Aroma Cinta Tukang Martabak (2016) 

Kekuatan Doa Seorang Biduan (2016)

Pembantu Bos Cantik (2016) 

Balada Cinta Tukang Siomay Ganteng (2016) 

Sinetron

Haji Belajar Ngaji (2016)

Kuch Kuch Dangdut (Miniseri) (2016)

Acara TV

D'Academy (2015)

DT3rong Show (2015)

Ada Apa Dengan D? (2015)

La Academia Junior Indonesia (musim kedua) (2015)

Ada Apa Dengan D? Season 2 (2015 - 2016)

Anak Milenial (2019)

Zona Ceria (2020)

Kontes Dangdut Indonesia 2020 (2020)

Biduan
Buka Dikit