Tak Bisa Bertemu dengan Sang Anak, Inul Daratista Simpati Kepada Paula Verhoeven
Jakarta – Pedangdut Inul Daratista menunjukkan empatinya terhadap situasi yang dialami Paula Verhoeven dalam proses perceraiannya dengan Baim Wong.
Paula, yang harus berpisah sementara dengan kedua putranya, Kiano dan Kenzo, mencurahkan isi hatinya melalui media sosial.
Dalam unggahan Instagram baru-baru ini, Paula mengungkapkan kerinduannya terhadap anak-anaknya.
Ia membagikan momen-momen penuh kasih sayang bersama Kiano dan Kenzo melalui video kenangan yang mengobati sedikit rasa rindunya.
"Mama kangen sekali sama Kiano Kenzo. Lihat video-video lama kita udah sedikit mengobati rasa kangen mama," tulis Paula.
Video tersebut memperlihatkan kedekatan Paula dengan anak-anaknya, termasuk momen ia memeluk dan memangku mereka saat tertidur.
Harus Berpisah untuk Bekerja
- -
Paula juga menjelaskan bahwa ia harus bekerja di Belanda untuk sementara waktu. Meskipun awalnya direncanakan membawa anak-anaknya, hal tersebut belum terlaksana.
"Mama harus kerja dulu ya ke Belanda sayang-sayangnya mama. Harusnya anak-anak mama ikut, tapi qodarallah belum terjadi," tulisnya.
Walau berat hati, Paula tetap berharap agar bisa segera berkumpul kembali dengan Kiano dan Kenzo.
"Insyaallah kita bisa jalan-jalan lagi ya sama mama dan kumpul bertiga lagi. Semoga Allah tolong. Amin. Bismillah," tutup Paula.
Simpati dari Inul Daratista
- Instagram @inul.d
Menanggapi unggahan tersebut, Inul Daratista turut mengungkapkan rasa simpatinya.
Ia merasa prihatin melihat anak-anak Paula yang harus dipisahkan dari ibunya di usia yang masih sangat kecil.
"Ya Allah, lah kan masih kecil kok dipisah sama ibunya ya? Undang-undang perasaan masih dalam perlindungan ibu kalau nggak salah. Kasihan," tulis Inul dalam kolom komentar.