Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

Nur Bayan Ungkap Tantangan Terbesar Jadi Penyanyi hingga Keinginan Kolaborasi

img_title
Nur Bayan

JagoDangdutPenyanyi dangdut Nur Bayan merupakan salah satu penampil dalam panggung Kangen Joget ANTV Blitar beberapa waktu yang lalu.

Ia dan sederet penyanyi dangdut serta musisi lainnya sukses menghibur warga Blitar, Jawa Timur dengan penampilan yang pecah dan meriah.

Nah, sebelum tampil di Kangen Joget ANTV Blitar, Nur Bayan sempat menceritakan tantangan terbesarnya menjadi seorang penyanyi hingga keinginannya untuk berkolaborasi dengan musisi lainnya. Penasaran seperti apa? Yuk simak selengkapnya berikut ini!

Tantangan Nur Bayan Jadi Penyanyi

Nur Bayan merupakan salah satu penyanyi sekaligus pencipta lagu yang dikenal oleh para penikmat dangdut. Pedangdut asal Kediri ini mencuri perhatian publik setelah lagunya yang berjudul 'Mangku Purel' viral dan trending di media sosial sejak awal kemunculannya.

Dikenal sebagai pencipta lagu dangdut dan campursari yang andal, ia mulai dikenal lewat lagu Oplosan yang diciptakan pada tahun 2007 silam dan populer pada tahun 2014 lalu.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit