Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

Semarak Pilkada Damai Kota Blitar di Panggung Festival ANTV Rame

img_title
Semarak Pilkada Damai Kota Blitar di Festival ANTV Rame
Sumber :

JagoDangdutFestival ANTV Rame Blitar berlangsung begitu meriah, acara tersebut digelar sejak pagi hari mulai pukul 6.00 wib, di Alun-alun Kota Blitar, Jawa Timur, 28 September 2024.

Festival ANTV Rame dibuka dengan acara senam sehat yang dihadiri ratusan masyarakat Blitar, mereka tampil begitu antusias dan juga memakai seragam merah putih.

Semarak Pilkada Damai Kota Blitar

img_title
Semarak Pilkada Damai Kota Blitar di Festival ANTV Rame
Foto :
  • ANTV

Dalam acara tersebut juga terdapat Semarak Pilkada Dama Kota Blitar yang dihadiri oleh KPU hingga Bawaslu Kota Blitar serta jajarannya.

Ketua KPU Kota Blitar, Rangga Bisma Aditya mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk menjaga suasana Pilkada Damai di Kota Blitar. Dalam kesempatan tersebut juga hadir ketua Bawaslu kota Blitar, Rohmahudin Fitriyanto.

Di panggung Festival ANTV Rame Ketua KPU beserta jajarannya membacakan komitmen Pilkada Damai Kota Blitar.

Festival ANTV Rame Blitar

img_title
Festival ANTV Rame Blitar
Foto :
  • ANTV

Sebelumnya dalam acara Festival ANTV Rame ini juga terdapat beberapa acara lomba yang diikuti oleh ibu-ibu. Dan salah satu acara yang menarik adalah musik hiburan yang menampilkan Aurel Dewanda dengan membawakan lagu 'Jaran Goyang'.

Selain Aurel, ada juga penampilan dari penyanyi muda berbakat, Cantika Thalita, yang tampil menghibur lewat lagu 'Yogya Istimewa'.

Selain itu tentu saja akan ada juga acara Kangen Joget ANTV yang akan digelar pada malam hari mulai pukul 18.00-22.00 wib.

Acara tersebut seperti biasa menghadirkan berbagai musisi terkenal Tanah Air. Mulai dari Triad, Masdddho, Ratna Antika, Jihan Audy, Nurbayan, Rahma Diva, Almera Sabrina, Sela Adreena, Sallsa Bintan dan lainnya.

Acara tersebut juga dipandu oleh host Fero Walandouw dan juga Fanny Ghassani. Jadi untuk warga Blitar dan sekitarnya ayoo datang langsung, karena acara ini gratisss.

Kangen Joget ANTV yang merupakan bagian dari rangkaian acara Festival ANTV Rame. Kangen Joget ANTV akan dimulai pukul 18.00 wib - 22.00 wib, dan disiarkan langsung di ANTV dan juga live streaming lewat channel YouTube ANTV.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit