Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

Ayu Ting Ting Kembali Laporkan Haters yang Bully Bilqis dan Keluarganya

img_title
Ayu Ting Ting dan Bilqis di HUT ANTV
Sumber :

JagoDangdutAyu Ting Ting kembali menunjukkan sikap tegasnya dalam melawan para haters yang kerap membully sang putri, Bilqis Khumairah Rozak, dan keluarganya. 

Tak tinggal diam, pedangdut kondang ini telah melaporkan beberapa akun haters ke pihak berwajib. Selengkapnya simak ulasan di bawah ini.

Ayu Ting Ting Laporkan Haters yang Bully Bilqis dan Keluarga

img_title
Ayu Ting Ting dan Sandy Arifin
Foto :
  • Instagram

Ayu Ting Ting kembali geram dengan ulah para haters yang terus menerus membully putri tercintanya, Bilqis Khumairah Rozak, dan keluarganya di media sosial. 

Tunangan Muhammad Fardhana itu pun kembali menunjukkan sikap tegasnya dengan melaporkan beberapa akun haters ke pihak berwajib.

Langkah Ayu Ting Ting ini diambil setelah dirinya merasa geram dengan ulah para haters yang terus menerus melontarkan komentar negatif, bahkan menjurus ke fitnah, terhadap Bilqis dan keluarganya di media sosial.

Kuasa hukum Ayu Ting Ting, Sandy Arifin, mengungkapkan bahwa pihaknya telah mengumpulkan data dan informasi terkait para haters tersebut.

"Yang pasti satu soal anak, kedua hubungan keluarga," kata Sandy kepada awak media di Polres Metro Jakarta Barat, pada Kamis, 13 Juni 2024. 

"Kita sebagai kuasa hukum dalam waktu hampir tiga minggu ini mengumpulkan data dan juga ingin mengetahui keberadaan oknum apakah ada di Indonesia atau luar negeri, di Jakarta atau luar kota." sambungnya.

Lebih lanjut, Sandy menjelaskan bahwa pihaknya tengah memantau kurang lebih 30 akun haters yang aktif menyerang Ayu Ting Ting dan keluarganya.

"Banyak banget lebih dari 10 dan ada beberapa juga 20 sampai 30-an (akun). Isinya macam-macam," lanjut Sandy. 

Ayu Ting Ting berharap dengan langkah tegasnya ini dapat memberikan efek jera bagi para haters agar tidak lagi menyebarkan kebencian dan fitnah di media sosial.

"Makanya kemarin pas ketemu Kak Ayu itu kita lebih mempertegas lagi ingin sekali memberikan pelajaran agar supaya oknum yang menjelekkan nama klien kami jangan melakukan lagi. Ingin memberikan efek jera kepada pelaku-pelaku yang ada di sosmed itu." tambahnya lagi.

Nantinya, proses laporan ini akan segera dilakukan usai keluarga Ayu pulang dari Tanah Suci. 

"Ini disampaikan ke kita, ingin memberikan efek jera, jadi ingin membuktikan bahwa apa yang sudah diposting itu melanggar hukum. Jadi, pengin itu masuk meja hijau," tambah Sandy. 

"Kemungkinan besar masih menunggu pihak keluarga kembali karna lagi ibadah haji jadi kalau misalkan udah fix pasti dan data yang sudah kita kumpulkan lengkap, nah kita tinggal menunggu keputusan dari ka Ayu dan keluarga." pungkasnya.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit