5 OOTD Wika Salim Saat Melaksanakan Ibadah Umrah di Bulan Ramadan
JagoDangdut – Bulan Ramadan tidak hanya menjadi waktu yang penuh berkah untuk umat Muslim di seluruh dunia, tetapi juga menjadi momen yang istimewa bagi mereka yang memilih untuk menjalankan ibadah Umrah.
Salah satu pedangdut Tanah Air yang ikut merayakan keberkahan Ramadan dengan menjalankan ibadah Umrah adalah Wika Salim.
Meskipun dikenal sebagai seorang pedangdut dengan citra yang flamboyan, Wika Salim telah menginspirasi banyak orang dengan penampilan-penampilannya yang sopan dan sesuai aturan agama saat melaksanakan ibadah umrah.
Berikut empat OOTD dari Wika Salim saat menjalankan ibadah Umrah di bulan Ramadan.
1. Hijab dan Gamis Serba Hitam
- Instagram/wikasalim
Pada salah satu momen berangkat ke Tanah Suci, Wika Salim memilih untuk tampil dengan hijab dan gamis serba hitam.
Penampilan ini mengundang perhatian netizen karena merupakan perubahan drastis dari citra sensual yang biasanya melekat padanya.
Meskipun mengenakan warna yang sederhana, Wika tetap terlihat cantik dan mempesona.
2. Hijab Segi Empat Full Printing Floral
- Instagram @wikasalim
Saat berada di dalam pesawat menuju Tanah Suci, Wika terlihat memakai hijab segi empat dengan motif floral yang mencolok.
Padanan hijab ini dengan gamis hitam memberikan kesan yang elegan namun tetap modis. Senyum cerah di wajah Wika menunjukkan kebahagiaannya dalam menjalankan ibadah Umrah.
3. Gamis, Kacamata dan Tas Kecil
- Instagram @wikasalim
Ketika tiba di Madinah, Wika Salim mengabadikan momen-momen berharga di sekitar Masjid Nabawi dengan gaya yang tetap modis namun tetap sopan.
Ia memilih gamis berwarna hitam dan kerudung hitam, dengan menambahkan aksesoris kacamata dan tas kecil yang serasi dengan pakaian yang dikenakannya.
4. Gamis bercorak
- Instagram @wikasalim
Wika Salim terlihat mengenakan kerudung instan berwarna cokelat serta gamis bercorak. Tak lupa, Wika juga menambahkan kacamata hitam, jam tangan sebagai aksesoris serta tas kecil sebagai barang bawaanya.
4. Setelan Kerdung Instan Panjang
- Instagram @wikasalim
Dalam salah satu kesempatan lain, Wika Salim terlihat mengenakan setelan kerdung instan panjang dengan gamis yang serupa. Penampilan ini mencerminkan kesederhanaan dan kenyamanan dalam beribadah, tetapi tetap memperhatikan estetika dan gaya.