Raffi Ahmad Dibayar Rp50 Juta per Jam di TV, Masih Kalah Saing dari Honor Ayu Ting Ting?
JagoDangdut – Belakangan ini, beredar kabar bahwa Raffi Ahmad diduga melakukan pencucian uang. Diketahui, tudingan tersebut dilontarkan oleh National Corruption Watch.
Menanggapi kabar tersebut, Raffi pun dengan tegas membantah, ia mengatakan bahwa kabar itu tidaklah benar. Bahkan, Raffi menggandeng Hotman Paris untuk meluruskan isu yang beredar.
Tarif Raffi Ahmad Kalah dari Ayu Ting Ting?
Pada konferensi pers tersebut, terungkap pula besaran bayaran yang diterima Raffi melalui berbagai program televisi yang ia bintangi.
Angka tersebut tidak main-main, di mana Raffi Ahmad menerima bayaran antara Rp25 hingga Rp50 juta untuk setiap episode program yang ia tampil di layar kaca.
“Gue tuh orangnya fleksibel, tapi ya rata-rata memang bagus,” ucap Raffi yang masih mencoba berkilah, dikutip dari akun Instagram @berita_gosip.
“Rata-rata antara Rp25 juta sampai Rp50 juta kan kalau di TV?” kata Hotman Paris menyela.
“Iya kalau sejam gitu,” jawab Raffi.
Raffi Ahmad diketahui terlibat tiga program televisi setiap harinya, yang berarti potensi penghasilannya mencapai setidaknya Rp150 juta dalam sehari.
Namun jumlah ini masih dianggap kalah jauh dari pendapatan Ayu Ting Ting. Ayu Ting Ting dilaporkan menerima bayaran hingga Rp80 juta untuk setiap episode acara televisi yang ia bintangi.
Hal ini pernah diungkap oleh Rio Motret pada tahun 2020. “Gue hitung aja nih ya. Brownis satu episode katanya Rp80 juta, kalau 30 hari itu aja udah berapa kan,” kata Rio.
Selain itu, pedangdut 31 tahun itu juga mematok tarif manggung yang tidak main-main. Menilik dari akun X @mesindiesellam1, Ayu bisa meraup antara Rp150-300 juta untuk sekali manggung.
Kedua selebriti ini juga memiliki sumber penghasilan tambahan di luar dunia hiburan, termasuk sebagai pebisnis, content creator dan influencer di media sosial.