Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

Mengenal Siti Aliyah, Pedangdut Asal Indramayu yang Sedang Hits

img_title
Siti Aliyah

JagoDangdut – Musik dangdut tanah air kembali dihebohkan dengan kehadiran sosok penyanyi muda yang tengah mencuri perhatian, yaitu Siti Aliyah

Berasal dari Indramayu, penyanyi berusia 27 tahun ini telah berhasil membuat gelombang baru dalam industri musik dangdut, khususnya genre Tarling.

Single perdananya yang berjudul "Terlalu Sayang" berhasil mengukir namanya di jagat musik dangdut Tarling. Kesuksesan tersebut membawa Siti Aliyah naik daun dan semakin diakui oleh masyarakat luas. 

Profil Singkat Siti Aliyah

Siti Aliyah lahir pada 20 September 1996 dan saat ini berusia 27 tahun. Ia menikah dengan Reggy Abdullah, S.H sejak 8 Mei 2022, dan dikaruniai seorang putri bernama Melody Realsyah Abdullah. 

Aliyah adalah anak ketiga dari empat bersaudara. Ia mengalami kehilangan kakak dan adiknya sejak usia kecil. 

Tak hanya dikenal sebagai penyanyi dangdut, Siti Aliyah juga menjalani karir sebagai seorang guru di Taman Kanak-kanak dan Sekolah Menengah Atas di Indramayu. 

Aliyah merupakan lulusan S1 Sarjana Pendidikan dari STAI Sabili Bandung. Selama masa sekolah hingga kuliah, ia selalu berprestasi dan meraih berbagai beasiswa pendidikan.

Selain sukses di dunia Tarling, Siti Aliyah juga mencoba peruntungannya dalam berbagai genre musik, termasuk musik religi, pop, dan dangdut. 

Partisipasinya dalam beberapa ajang pencarian bakat, seperti Voice of Ramadhan GTV dan Rising Star Dangdut Indonesia MNCTV, membuktikan bahwa bakatnya tidak terbatas pada satu genre saja.

Sosial media menjadi platform yang memperkuat popularitas Siti Aliyah. 

Akun Instagramnya (@siti_aliyah20), TikTok (@sitialiyahofficial), Facebook (Siti Aliyah), dan YouTube (Siti Aliyah Official) menjadi tempat untuk berbagi karya dan interaksi dengan para penggemar. 

Tidak hanya itu, Aliyah juga dibanjiri tawaran endorsement dari berbagai industri.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit