Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

Fenomena Musik Koplo, dari Cover Hingga Remix yang Digemari Anak Muda

img_title
Musisi Dangdut Koplo Hits 2023
Sumber :

Meskipun didominasi oleh lagu-lagu dengan berbahasa Jawa yang dibawakan oleh Denny Caknan, Happy Asmara, Yeni Inka dan lainnnya, ada juga fenomena koplo yang juga membuat sub aliran dangdut ini semakin disukai oleh anak-anak muda.

Salah satu yang cukup terkenal adalah grup yang bernama Feel Koplo.  Feel Koplo adalahgrup musik ini berasal dari Bandung dan terdiri dari Maulfi Ichsan, sebagai master of ceremony (MC), dan Tendi Ahmad, sebagai disc jockey (DJ). Feel Koplo sendiri lahir pada bulan November 2018.

Mereka dikenal karena kreativitasnya dalam memadukan genre musik dangdut koplo dengan musik elektronik yang kekinian. Dangdut koplo sendiri adalah musik dangdut dari daerah Pantai Utara Jawa (Pantura) yang berasimilasi dengan kesenian musik tradisional Kendang Kempul dari daerah Banyuwangi, Jawa Timur dan irama tradisional khas Jawa Tengah.

Kemunculan Feel Koplo telah berhasil memasuki berbagai lini anak muda, seperti di live musik café dan club, hingga ke pentas musik. Mereka juga dikenal karena kerap meramu ulang lagu-lagu pop Indonesia menjadi bernuansa dangdut.

Fenomena tersebut bisa disebut sebagai faktor yang membuat musik-musik koplo bisa diterima di kalangan anak muda, yang secara angka mendominasi jumlah penduduk di Indonesia.

Selain Feel Koplo, ada juga NDX A.K.A duo yang berhasil menyuguhkan warna baru dangdut koplo yang menggabungkan dengan aliran musik hip hop.

Kontroversi

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit