Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

Gak Pernah Gagal! Ini Lagu Lesti Kejora dari Tahun ke Tahun

img_title
Lesti Kejora

 Jakarta - Musik dangdut menjadi salah satu aliran yang cukup dinikmati oleh masyarakat di Indonesia. Salah satu penyanyi dangdut yang paling fenomenal adalah Lesti Kejora.

Pemilik nama asli Lestiani Andryani itu merupakan seorang biduan yang merupakan alumni salah satu ajang pencarian bakat musik dangdut. Berhasil menyabet juara pada tahun 2014, kini Lesti Kejora telah banyak menghasilkan karya yang tak pernah gagal untuk para penggemarnya.

Lantas, apa saja lagu-lagu Lesti Kejora? Simak selengkapnya dalam artikel di bawah ini!

2014

Single pertama Lesti Kejora adalah lagu yang berjudul “Kejora” yang diciptakan oleh Nur Bayan dan dirilis pada tahun 2014 sebagai lagu kemenangannya di ajang pencarian bakat di salah satu stasiun televisi Swasta Tanah Air.

2016

Penyanyi kelahiran Cianjur, 5 Agustus 1999 itu kemudian merilis 2 single di tahun 2016. Di tahun itu, penyanyi bertubuh mungil itu merilis single "Zapin Melayu" yang telah diputar hingga 42 juta sedangkan "Egois" dengan 74 juta penonton.

2017

Setelahnya, Lesti Kejora tetap produktif merilis single di tahun 2017. Di tahun tersebut, Lesti Kejora berhasil memikat pendengar setianya lewwat lagu "Buka Mata Hati" dan "Mati Gaya"

2018

Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, Lesti Kejora kembali merilis 2 buah single di tahun 2018, yakni "Purnama" dan "Lebih dari Selamanya". (2018)

2019

Di tahun ini, Lesti Kejora memutuskan mengubah penampilannya. Sempat ragu untuk mantap menggunakan hijab, single "Ada Cerita" yang dirilis dalam bentuk video klip itu menampilkan Lesti yang tampil tertutup.

2020 

Di tahun 2020, Lesti Kejora tetap konsisten menghibur para fansnya. Wanita yang kini telah menikah dengan Rizky Billar itu merilis dua buah single yang berjudul 'Tirani' dan 'Kulepas Dengan Ikhlas'. Kedua lagu tersebut pun berhasil meledak di pasaran.

2021

Ini menjadi tahun yang penuh arti untuk Lesti Kejora.Di tahun 2021, Lesti Kejora cukup produktif dalam berkarya. Ia merilis 3 buah single lagu. Tidak hanya itu, di lagu yang berjudul 'Bismillah Cinta', Lesti Kejora berkolaborasi dengan Ungu.

Selain itu, lagu lainya yang berjudul 'Takdir Cinta' yang dipopulerkan Rossa menjadi saksi pernikahan dirinya dengan Rizky Billar. Selain itu, lagu "Bawa Aku ke Penghulu" juga sukses dengan puluhan juta penonton di YouTube.

2022

Di tahun 2022, Lesti Kejora eksis dengan 3 singlenya yaitu, "Lentera", "Sekali Seumur Hidup", dan "Insan Biasa". Terlepas dari isu permasalahan rumah tangganya dengan Rizky Billar, karya-karya Lesti Kejora di tahun tersebut berhasil menyabet banyak piala penghargaan.

2023

Sedangkan di tahun 2023, menjadi tahun yang paling produktif untuk Lesti Kejora. Setelah isu soal KDRT mereda, ia semakin produktif dengan merilis 5 buah single yaitu "Terkesan", "Bukan Cinta Biasa", "Di Arsyi-Mu", dan "Menyerah".

Lagu tersebut pun sukses di pasaran. Tak terkecuali di layanan streaming YouTube. Selain bersaing dengan penyanyi Tanah Airnya, Lesti Kejora mampu bertahan eksis dengan gemparan K-Pop.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit