Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

5 Penyanyi Dangdut Dicap Kampungan, Kini Punya Harta Miliaran Rupiah

img_title
Ayu Ting Ting dan Zaskia Gotik

Jakarta – Memulai karier di dunia hiburan tidak selalu mudah, terutama jika harus menghadapi berbagai caci-maki dan penilaian negatif.

Beberapa penyanyi dangdut Indonesia terkenal telah membuktikan bahwa kesuksesan dapat diraih dengan tekad dan kerja keras, meskipun awalnya mereka dicap sebagai "kampungan."

Berikut ini JagoDangdut sajikan lima penyanyi dangdut yang sukses meraih kekayaan hingga miliaran rupiah meskipun dulunya pernah di olok-olok kampungan

1. Inul Daratista

img_title
Inul Daratista
Foto :
  • Inul Daratista IG

Inul Daratista, yang seringkali dihujat dan dicap sebagai 'ndeso,' berhasil membuktikan sebaliknya. Memulai karier dari panggung ke panggung, Inul kini menjadi salah satu penyanyi dangdut dengan bayaran tertinggi di Indonesia.

Pundi-pundi kekayaannya terus bertambah melalui berbagai bisnis seperti karaoke, kuliner, dan bisnis kecantikan. Kabarnya, penghasilannya mencapai Rp17 miliar per bulan, memungkinkannya membangun rumah megah di Pondok Indah, Jakarta Selatan.

2. Dewi Perssik

img_title
Dewi Perssik
Foto :
  • Dewi Perssik IG

Dewi Perssik, atau Depe, memulai kariernya dengan bayaran yang sangat minim, hanya Rp30.000 per manggung. Meskipun sering dicap sebagai artis kampung, Depe berhasil meraih penghasilan fantastis. Honor manggungnya bisa mencapai Rp75 juta, dan sebagai juri di Dangdut Academy, penghasilannya bisa mencapai Rp2 miliar per bulan. Dengan berbagai sumber pendapatan, Dewi Perssik berhasil meraih penghasilan minimal sebesar Rp2,5 miliar per bulan.

3. Via Vallen

img_title
Via Vallen
Foto :
  • Via Vallen IG

Via Vallen, tumbuh besar di lingkungan dangdut koplo, sering dianggap sebagai penyanyi kampung. Namun, seiring dengan tingginya jam terbang, bayarannya meningkat pesat. Via juga menjadi duta merek dan terlibat dalam bisnis properti. Diperkirakan, kekayaannya mencapai USD 311,9 ribu atau sekitar Rp4,6 miliar. Via Vallen membuktikan bahwa asal-usul yang sederhana bukanlah penghalang untuk meraih kesuksesan finansial.

4. Zaskia Gotik

img_title
Zaskia Gotik
Foto :
  • Zaskia Gotik IG

Zaskia Gotik, dikenal karena pernah bernyanyi selama 12 jam untuk mendapatkan Rp100 ribu, memiliki sejumlah aset berharga. Rumah mewah, kontrakan, sawah, koleksi mobil mewah, dan berbagai sumber pendapatan dari manggung, juri acara, hingga endorsement, membuatnya menjadi salah satu penyanyi dangdut dengan kekayaan miliaran rupiah.

5. Ayu Ting Ting

img_title
Ayu Ting Ting
Foto :
  • Ayu Ting Ting IG

Ayu Ting Ting, awalnya dikenal lewat lagu "Alamat Palsu," juga pernah dijuluki sebagai penyanyi kampung. Namun, berkat ketekunan dan keberanian menghadapi kritik, Ayu menjadi salah satu penyanyi dangdut terkaya. Kekayaannya mencakup villa mewah, koleksi mobil, dan berbagai bisnis seperti karaoke dan kuliner. Jumlah kekayaannya mencapai Rp200 miliar atau setara dengan USD15 juta.

Kisah para penyanyi dangdut ini menginspirasi, membuktikan bahwa dengan kerja keras dan tekad, mereka dapat meraih kesuksesan finansial yang luar biasa. Dari dicap kampungan, mereka kini menjadi panutan dan inspirasi bagi generasi muda yang bermimpi meraih cita-cita di dunia hiburan.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit