Perjuangan Rhoma Irama Pertahankan Dangdut di Tengah Gempuran Musik Rock
Jakarta - Rhoma Irama adalah salah satu musisi legenda di Tanah Air. Berkarir sejak lama dan telah menghasilkan banyak karya, ia diberi julukkan Raja Dangdut.
Meskipun begitu, perjuangannya hingga mencapi kasta tertinggi dalam musik dangdut tidaklah mudah. Dengan keberanian dan tekadnya, Rhoma Irama berusaha melakukan revolusi musik agar musik asli Indonesia itu tetap eksis di industri hiburan.
Revolusi Musik
- Instagram: @rhoma_official
Haji Rhoma Irama atau pria yang akrab disapa Bang Haji baru-baru ini menceritakan perjuanngannya di tahun 1970-an. Saat itu tren musik di dunia sedang dikuasai oleh genre rock.
“Tahun 70 itu saya kan melakukan resolusi musik. Waktu Deep Purple, Lewd Zeppelin melanda dunia, terjadilah rock fever di dunia ini. Semua orang maunya ngerock,” kata Rhoma Irama dilansir JagoDangdut dari channel YouTube MaknaTalks pada Senin, 21 Agustus 2023.
Demam rock yang terjadi itu pun membuat Rhoma Irama turut prihatin. Ia tak ingin orkes melayu menjadi punah digerus dengan tren musik yang ada saat itu.