Saran Iis Dahlia Agar Juara KDI Bertahan di Industri Musik
JagoDangdut – Layaknya ombak yang mengalami pasang surut. Di dunia entertaimen, khususnya dangdut juga ada istilah tersebut. Namun beberapa faktor seperti keberuntungan dan manajemen diri yang apik, dipercaya mampu membuat seseorang bertahan.
Karena ketatnya persaingan, terkadang membuat seorang publik figur jatuh atau dijatuhkan. Sementara untuk para penyanyi yang baru lahir dari berbagai ajang pencarian bakat, pastinya belum tahu harus berbuat apa.
Seperti yang dikatakan Iis Dahlia, saat terpilihnya Suci menjadi Juara di ajang Kontes Dangdut Indonesia (KDI) 2019. Karena banyaknya penyanyi yang baru lahir, Iis menerangkan agar Suci, Marvin, dan Nia, tetap berusaha menampilkan yang terbaik.
Baca juga yuk: Iis Dahlia Ungkap Trik Jadi Juara di Ajang Kompetisi Dangdut
Baca juga yuk: Masih Tetap Bugar! Ini Rahasia Mansyur S
"Saya sih berharapnya mereka tetap berusaha. Karena sekarang ini kan persaingannya ketat banget, penyanyi banyak buanget. Tahun depan nanti akan ada KDI lagi, nanti akan ada saingan baru lagi" terang Iis Dahlia.
Namun agar ketiga kontestan yang bertarung di grand final KDI, Jumat 18 Oktober 2019 kemarin bisa bertahan. Mereka harus mempunyai ciri atau warna yang berbeda dari pada penyanyi yang ada di Indonesia.
Selain pelantun lagu Payung Hitam itu membahas soal warna, Iis Dahlia juga menjelaskan betapa pentingnya etika bagi seorang publik fgur. Dan juga bisa memanfaatkan media sosial dengan baik.
"Jadi kita memang harus punya warna, attitude yang baik, belajar sosmed (sosial media). Sebenernya sekarang tuh gampang, sosial media gunakan aja dengan baik, supaya mereka namanya masih tetep ada," jelas Iis.
Baca juga yuk: Sibuk Off Air, Mansyur S Bersyukur Bisa Tetap Eksis