8 Penghasilan Muzdalifah, Dulu Kaya Raya kini Jualan Tisu di TikTok
Jakarta - Masih ingat dengan mantan istri penyanyi dangdut King Nassar, Muzdalifah? Seorang wanita yang berprofesi sebagai pengusaha. Sempat beredar kabar bahwa Muzdalifah sempat mengalami kebangkrutan, meski begitu ia masih gencar berbisnis.
Sosok Muzdalifah baru-baru ini menjadi sorotan publik lantaran ia terciduk berjualan tisu di TikTok. Dikenal sebagai sosok pengusaha yang ulet hingga bisa tetap bergelimangan harta, dari mana saja penghasilan Muzdalifah selama ini? Simak selengkapnya dalam artikel di bawah ini!
1. Pengusaha Besi
Muzdalifah menjalankan bisnis jual beli bekas dan rongsokan. Kabarnya, bisnis tersebut merupakan sumber penghasilan utama setelah dia resmi bercerai dengan King Nassar.
2. Katering
Selain itu, Muzdalifah juga memiliki bisnis makanan katering. Bisnis kateringnya itu disebut-sebut membuat dirinya bergelimangan harta. Dalam bisnisnya itu ia menyiapkan makanan untuk berbagai acara.
3. Bisnis Kecantikan
Tidak hanya bisnis makanan, ia juga terjun ke bisnis kecantikan. Ia menjual produk kosmetik dengan nama Famuz Glow. Wanita asal Tanggerang itu pun sering mempromosikan bisnis tersebut lewat Instagram pribadinya.
4. Baju Muslim
Semangatnya menjadi seorang pengusaha membuat dirinya pun ikut berkecimpung di dunia fashion. Ia memiliki brand fashion muslim yang cukup terkenal.
5. Perawat
Tak banyak yang tahu, bahwa Muzdalifah merupakan lululsan dari Akademi Keperawatan. Setelah berhasil lulus, wanita yang kini berusia 45 tahun itu pun sempat bekerja sebagai seorang perawat.
6. Bintang Tamu
Muzdalifah kerap kali menarik perhatian publik. Hal tersebut tak lepas dari sosoknya yang kini sudah dikenal banyak orang. Tak jarang ia pun diundang oleh program acara talkshow baik di Televisi maupun di YouTube.
7. Jualan Tisu dan Sabun
Sebagai seorang pengusaha, semangatnya dalam menggeluti bisnsis tak pernah pudar. Dikenal bergelimangan harta, Muzdalifah sempat terciduk berjualan kepereluan sehari-hari, seperti tisu, makanan ringan, coklat hingga sabun mandi.
8. Warung Makan
Tidak hanya terpaku pada warisan orang tua, Muzdalifah memulai usasaha di bidang kuliner. Dengan memanfaatkan warisan dari mendiang mantan usaminya, ia berhasil mengubah rumah menjadi sebuah restoran.