Bebizie Maju Jadi Bakal Calon Legislatif dari PAN, Tambah Deretan Penyanyi Dangdut Terjun Politik
Jakarta – Bebizie Sri Mulyati menjadi biduan selanjutnya yang memutuskan untuk maju dalam Pemilihan Umum 2024. Sang biduan menjadi bakal calon legislatif untuk dapil III Jakarta Utara.
Biduan cantik dan seksi itu bergabung bersama artsi lainnya lewat Partai Amanat Nasional. Seperti yang kita ketahui, Bebizie sudah cukup lama mengikuti berbagai aktivitas bersama partainya tersebut.
Bebizie Maju jadi Bacaleg
- Bebizie Instagram
Baru-baru ini Bebizei membagikan sebuah postingan terbarunya di Instagram. Sang biduan mengunggah sebuah banner dengan poster dirinya bersama atribut partai dengan mengucapkan selamat hari jadi Jakarta.
"Selamat Hari Jadi Jakarta 22 Juni 2023 yang ke-496. Bebizie Sri Mulyati Bacaleg Partai pan Dapil III Jakarta Utara," demikian isi banner tersebut.
Terlihat juga potret sang biduan yang begitu cantik dengan memakai kerudung warna putih serta baju warna biru.
"Selamat bertambah usia Kota Jakarta yang ke-496 ?, meski sudah senja tetaplah menjadi kota tercinta," tulis Bebizie seperti dikutip lewat akun IG @bebizie.
Selain Bebizie, ada penyanyi dangdut senior Iyeth Bustami yang juga maju dalam Pemilu 2024. Biduan senior asal Bengkalis tersebut mencalonkan diri untuk menjadi calon anggota legislatif DPR RI Dapil Riau 1.
Belum lama ini pelantun lagu 'Laksmana Raja Di Laut' itu membagikan sebuah banner di akun Instagram pribadinya, Pada postingannya itu, Iyeth Bustami tampil cantik dengan memakai pakaian putih dan hijab warna hijau.
Diketahui sang biduan bergabung dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk maju dalam pemilihan umum (Pemilu) 2024. Iyeth Bustami akan maju sebagai Calon Legeslatif DPR RI Dapil Riau 1.
Iyeth juga memohon doa dan dukungannya kepada masyarakat Riau untuk pemilu nanti.
"Mohon DOA dan DUKUNGANNYA, Dapil RIAU 1," tulis Iyeth Bustami seperti dikutip lewat akun IG @iyethbustami24.