Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

Lama Tak Terdengar, Begini Kabar Mansyur S DiPegang-pegang Cewek di Atas Panggung

img_title
Mansyur Subhawannur

JagoDangdut – Mansyur S adalah seorang pesohor Tanah Air yang sudah melalang buana di industri hiburan Tanah Air sejak tahun 1970-an. Namanya dikenal sebagai penyanyi dangdut, penulis lagu dangdut, dan juga pemeran.

Sebagai penaynyi dangdut senior yang melegenda, Mansyur tentunya sudah tak asing lagi terdengar di telinga pecinta musik dangdut. Sukses berada di puncak karirnya pada era 90-an, begini kabar Mansyur S sekarang.

Kabar Mansyur S

img_title
Mansyur Subhawannur
Foto :
  • Gobang Mahardhika

Pedangdut legendaris, Mansyur S kini sudah jarang tampil di layar kaca. Terlebih persaingan musik dangdut di industri musik Tanah Air sangatlah ketat.

Banyak pedangdut-pedangdut muda bersaing di industri membuat Mansyur S tersingkir secara perlahan. Meskipun begitu, di usianya yang sudah menginjak 74 tahun itu. Mansyur S masih terlihat manggung.

Seperti dari video yang beredar baru-baru ini, terlihat Mansyur S sedang bernyanyi dengan suara khasnya. 

"The Legend Dangdut H Mansyur Subhawannur," tulis akun @orang_djadoel dilansir JagoDangdut pada 17 Mei 2023.

Dengan suara merdunya, Mansyur S masih mampu menghibur para penonton. Bahkan sejumlah penonton ikut bergoyang diringi dengan merdu nyanyian Mansyur S.

Dipegang-Pegang Cewek

Para perempuan pun banyak yang ikut naik ke atas panggung mendekati legenda hidup musik dangdut tersebut. Bahkan ada tak sedikit wanita yang menghampiri Mansyur S.

Tak hanya itu sejumlah perempuan juga tampak memegangi Mansyur S dan mengajaknya berfoto. Sontak saja postingan tersebut pun menuai reaksi beragam dari netizen di media sosial.

"Suaranya yg khas/merdu msh menempel di telingaku....,dari jaman saya msh SD/SMP....., skrng umurku udh 43 th...,msh kayak gmn..gitu denger lagu-lagunya...,sulit untuk di ungkapkan..," ungkap seorang netizen.

"Skr dangdut beda dengan dulu..lebih enak didengar yg jadul," tambah netizen yang lain.

"Benar-benar menguasai panggung , emamg beda kalau sudah masternya," sahut netizen ayng lain.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit