ADI 2020, Duet Dangdut Klasik Rhoma Irama dan Iis Dahlia
JagoDangdut – Salah satu ajang penghargaan musik dangdut paling bergengsi, Anugerah Dangdut Indonesia atau ADI 2020, akan digelar di salah satu stasiun televisi swasta, MNC TV.
Mulai dari pedangdut papan atas hingga pendatang baru akan memeriahkan acara penghargaan tersebut. Sebut saja Rhoma Irama, Iis Dahlia, Ayu Ting Ting, Denny Caknan, Happy Asmara dan lainnya.
Baca juga: 6 Lagu Terbaru Rhoma Irama Sepanjang Tahun 2020
- Instagram/officialmnctv
Duet Dangdut Klasik Rhoma Irama dan Iis Dahlia
Seperti dilansir lewat channel YouTube Official iNews, ADI 2020, akan menghadirkan kolaborasi Energy of Dangdut Lintas Generasi. Mulai dari Dangdut Klasik dengan Melodi Piano Legendaris Raja Dangdut Rhoma Irama dan Iis Dahlia.
Seperti yang kita ketahui, Rhoma Irama dan Iis Dahlia merupakan legenda musik dangdut tanah air, yang hingga kini masih aktif berkarier. Bahkan merilis single baru beberapa waktu lalu.
Selain itu ada juga penampilan Duet Baper Terambyar antara Dory Harsa dan Nella Kharisma versus Denny Caknan dan Happy Asmara.
Dory dan Nella Kharisma merupakan pasangan yang baru menikah pada bulan Agustus 2020 lalu. Sedangkan Denny Caknan dan Happy Asmara memang tengah dikabarkan memiliki hubungan spesial.
Dalam ADI 2020 ini terdapat 122 nominator untuk 13 kategori penghargaan. Diantaranya 7 untuk penghargaan kategori Terpopuler, 3 kategori Tersosmed, dan 3 kategori Terbaik.
Selain itu ada juga pemberian penghargaan untuk Lifetime Achievment. ADI 2020 ini menjadi ajang apresiasi yang ke-14, ini menjadi bukti komitmen MNCTV dalam mendukung perkembangan musik dangdut di tanah air.
Seperti pada tahun sebelumnya, penghargaan kali ini akan diberikan kepada karya musik dan pelaku di industri dangdut dengan beberapa kategori.