Agama Naysila Mirdad Jadi Sorotan Jelang Nikah, Ini Kata Ayahnya!
"Insyaallah (Nay pindah agama), karena itu yang paling pokok ya kan. Kalau saya setidaknya lebih memberikan suatu kepercayaan kepada anak itu sendiri, sebab dia yang akan lebih tahu, dia yang akan mengalami, cuman tentu saja sebagai orangtua ya meluruskan hal-hal yang nanti kurang baik, kurang benar dan kurang sesuai, dan itu pun kalau digubris," ujar Jamal Mirdad.
Bahkan Jamal Mirdad pun memiliki beberapa doa yang baik untuk putrinya itu, ia juga berharap jika nantinya Naysila dapat segera melangsungkan pernikahan mengingat usianya sudah menginjak 30 tahun.
"Nay mudah-mudahan cepat mendapatkan jodohnya, karena usianya sudah cukup, dan nanti bisa mendapatkan suami yang betul-betul menjadi harapannya di dunia dan akhirat," tutur Jamal Mirdad.