Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

5 Lagu Dangdut Ini Dituding Jiplak Lagu Luar Negeri! Mirip Gak Sih?

img_title
Siti Badriah

JagoDangdut – Musik dangdut bak makanan pokok yang wajib disantap setiap hari. Tak dipungkiri, para penyanyi dangdut sekarang ini sukses menyedot perhatian khalayak supaya tertarik dengan musik asli Indonesia. Lewat lagu, goyangan khas serta penampilan yang kekinian, mereka membawa dangdut naik kelas.

Tak hanya diakui di dalam negeri. Negara lain pun tersihir mendendangkan musik dangdut. Salah satunya, Joelina Bee asal Amerika. Ia sudah punya beberapa single dangdut. Dan yang lebih membanggakan, Ia juga gunakan bahasa Indonesia dalam penggalan lirik di 2 lagunya.

Sangat disayangkan, saat dangdut memasuki masa jayanya, ada kabar tak sedap yang dibawa oleh beberapa biduan. Lagu milik mereka dituding menjiplak lagu dari luar negeri. Lantaran terdapat persamaan. Kalian pasti penasaran kan siapa saja mereka dan lagu mana yang disebut mirip, ini dia!

1. Melinda - Cinta Satu Malam dengan Cascada - Everytime We Touch

Lagu 'Cinta Satu Malam' merupakan salah satu single andalan Melinda di album ke-6. Menceritakan tentang kenikmatan bercinta di 1 malam, lagu yang rilis tahun 2009 tersebut sempat ramai. Selain karena dicekal KPI, lagu ciptaan Tjahyadi diisukan menjiplak lagu milik Cascada, grup musik dansa asal Jerman berjudul 'Everytime We Touch'. Pihak label Melinda mengaku kesamaan tersebut karena terinspirasi.

 

2. Imey Mey - Cabe-cabean dengan Ace of Base - All That She Wants

Imey Mey merilis lagu 'Cabe-cabean' pada akhir tahun 2013. Saat itu memang sedang marak istilah cabe-cabean bagi anak muda yang tampil berlebihan serta seksi, karena ingin jadi pusat perhatian. Ternyata lagu milik wanita cantik kelahiran 4 April 1992 itu mirip dengan lagu dari Ace of Base berjudul 'All That She Wants' yang dirilis tahun 1992.

3. Siti Badriah - Berondong Tua dengan Wonder Girls - Nobody But You

Tidak dipungkiri, nama Siti Badriah melejit lewat single berjudul 'Berondong Tua'. Musik dangdut versinya diberi sentuhan ala-ala Korea. Dan siapa sangka, lagu Sibad itu dituding jiplak lagu girlband Korea, Wonder Girls berjudul 'Nobody But You'. Sibad menyadari adanya kesamaan irama pada reffrain, namun Ia selaku penyanyi hanya bertugas menyanyikan lagu yang sudah diciptakan oleh Endang Raes.

4. Trio Macan - Iwak Peyek dengan Cock Sparrer - Take 'Em All

Grup vokal dangdut Trio Macan memang menggucang belantika musik dangdut lewat lagu berjudul 'Iwak Peyek'. Sempat terjadi konflik terkait hak cipta seiring populernya lagu 'Iwak Peyek'. Selain itu, tersiar juga isu soal lagu 'Iwak Peyek' mirip lagu 'Take 'Em All' milik grup punk rock asal Inggris, Cock Sparrer yang dirilis tahun 1982.

5. Via Vallen - Sayang dengan Kiroro - Mirai E

Sejak dirilis tahun 2017, Via Vallen dan lagu 'Sayang' meraup kesuksesan yang besar. Diketahui dari YouTube channel label Via, sampai tahun 2020 ini, lagu 'Sayang' telah meraup sekitar 189 juta views. Setelah heboh lagu tersebut, terungkap fakta lagu 'Sayang' yang diciptakan oleh Antonius Obama lebih dulu dipopulerkan oleh grup musik asal Yogyakarta bernama Om Wawes. Selain itu, diakui pula mengenai irama lagu 'Sayang' terinspirasi dari lagu Jepang yang dibawakan oleh Kiroro. Namun, makna lagu jelas berbeda. 'Sayang' berkisah tentang patah hati, sementara 'Mirai E' tentang ibu.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit