Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

Jangan Lewatkan, Mari Kemari Festival Siap Buat Ambyar Warga Madiun

img_title
Mari Kemari Festival

Tujuan mulia yang diusung, mendapat tanggapan positif dari Pemerintah Kota Madiun yang diwakili Pj Wali Kota Madiun, Eddy Supriyanto. Ia berharap Mari Kemari Festival bisa jadi alternatif hiburan di penghujung tahun 2024. 

“Saya selalu mendukung kalau itu kegiatan yang positif. Apalagi yang memberikan manfaat bagi masyarakat Kota Madiun. Saya harap acara dapat berjalan lancar. Serta, keamanan dan ketertiban tetap terjaga,” jelas Eddy Supriyanto, saat lakukan audiensi dengan Boart Indonesia.

Demi menikmati hiburan ala Mari Kemari Festival, kamu tidak perlu rogoh kocek besar dan tiket bisa dibeli di platform Tokopedia, mulai Rabu, 23 Oktober 2024. 

Dengan harga sebagai berikut:

- Rp 150.000 (early entry)

- Rp 200.000 (GA)

- Rp 250.000 (VIP)

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit