Ndarboy Genk Beri Dukungan untuk Pratama Arhan: Ojo Nangis Mas Pratama Arhan
JagoDangdut – Media sosial belakangan ini dihebohkan dengan isu perselingkuhan yang melibatkan selebriti tanah air, yaitu Azizah Salsha dan Salim Nauderer. Azizah merupakan istri dari pemain timnas Indonesia Pratama Arhan.
Kabar tersebut langsung menjadi trending topik di media sosial, dan menjadi pemberitaan berbagai media. Perselingkuhan menjadi sebuah hal yang sangat sensitif yang sering kali jadi perdebatan publik di Tanah Air.
Dukungan untuk Pratama Arhan

- Instagram/pratamaarhan8
Arhan yang dikenal sebagai salah satu punggawa Merah Putih itu langsung mendapat banyak dukungan dari netizen hingga pendukung Timnas Indonesia.
Penyanyi dangdut Ndarboy Genk turut memberikan dukungan kepada pemain yang kini bermain di Liga Jepang itu. Hal itu terlihat lewat sebuah unggahan foto Ndarboy Genk di Instagram.
Dalam unggahannya tersebut, Ndarboy Genk membagikan potret Pratama Arhan yang sedang selebrasi dengan memperlihatkan nama istrinya dibalik Jeryes Timnas Indonesia.

Eksperimen Koplo-Orkestra Ndarboy Genk dalam Perayaan 8 Tahun Berkarya Lewat Album Pusakarya

Ragukan Pelatih Baru Timnas Indonesia, Rizky Billar Soroti Jam Terbang Patrick Kluivert

Patrick Kluivert Resmi Gantikan Shin Tae Yong, Denny Caknan dan Fitri Carlina Beri Komentar Begini
