Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

7 Lagu Terbaik Nur Bayan, Mulai dari Lagu Lesti Kejora hingga Mangku Purel

img_title
Nur Bayan

JagoDangdutNur Bayan merupakan salah satu penyanyi dan juga pencipta lagu yang akan tampil dalam gelaran Festival ANTV Rame Palembang yang diadakan pada Sabtu, 13 Juli 2024.

Bagi sebagian orang mungkin tidak mengenal sosok Nur Bayan. Namanya begitu populer usai menciptakan lagu yang berjudul 'Mangku Purel'. Lagu tersebut viral dan trending di media sosial sejak awal kemunculannya.

7 Lagu Populer Nur Bayan

img_title
Festival ANTV Rame Palembang
Foto :
  • ANTV Official

Nur Bayan sendiri kelahiran Kediri, 14 Juni 1983. Pria yang khas dengan rambut panjangnya itu dikenal sebagai pencipta lagu handal khususnya lagu dangdut dan juga campursari.

Pertama kali nama Nur Bayan mulai dikenal lewat lagu yang berjudul 'Oplosan' yang diciptakan pada tahun 2007, yang kemudian dikenal luas pada tahun 2014.

Hingga kini Nur Bayan telah menciptakan banyak lagu yang dibawakan oleh biduan fenomenal, seperti Lesti Kejora hingga Selfi LIDA. Beberapa karyanya berhasil meraih penghargaan bergengsi. 

Berikut ini 7 lagu karya dari Nur Bayan yang populer hingga kini yang dirangkum oleh JagoDangdut.

1. Oplosan, sebuah lagu yang pernah begitu populer pada masanya. Saat itu Soimah termasuk salah satu penyanyi yang juga mempopulerkan lagu tersebut dalam sebuah acara televisi.

2. Mangku Purel, lagu ini menjadi salah satu lagu terbaik Nur Bayan. Hingga kini lagu tersebut cukup fenomenal dan dibawakan oleh banyak musisi.

3. Kejora, Inilah salah satu lagu yang membesarkan Lesti Kejora. Lagu tersebut ternyata merupakan karya dari Nur Bayan.

4. Menuju Terang, Lagu Nur Bayan tersebut dipopulerkan oleh Selvi Yamma yang juga merupakan jebolan ajang pencarian bakat.

5. Panggung Gemilang, Rara LIDA atau Lady Rara juga termasuk penyanyi yang membawakan lagu karya dari Nur Bayan.

6. Gelombang Asmoro, ini lah lagu Nur Bayan yang ia nyanyikan bersama Yeni Inka beberapa tahun lalu. Lagu tersebut disukai banyak orang.

7. Simpang Lima Ninggal Janji, lagu ini termasuk yang membesarkan nama Nur Bayan.

Halo Palembang, jangan lewatkan salah satu program rutin ANTV Rame yang bertajuk Festival ANTV Rame dan Kangen Joget ANTV yang kali ini kota kalian akan menjadi persinggahan berikutnya.

Festival ANTV Rame Palembang akan digelar pada Sabtu, 13 Juli 2024, mulai pukul 6.00 wib, sementara itu Kangen Joget ANTV akan hadri pada malam harinya mulai pukul 18.00 wib dan disiarkan langsung di ANTV Rame dan juga lewat live streaming di channel YouTube ANTV Official.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit