Penyebab Penonton Bakar Panggung Konser Lentera Festival yang Tampilkan NDX AKA dan Guyon Waton
JagoDangdut – Konser musik Lentera Festival berakhir dengan kericuhan hingga panggung dibakar oleh penonton. Konser tersebut diselenggarakan di Lapangan Sepak Bola Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, pada Minggu (23/6/2024).
Berdasarkan informasi sebelumnya konser Lentera Festival tersebut harusnya menampilkan beberapa musisi seperti NDX AKA, Guyon Waton hingga Feel Koplo.
Lentera Festival Berakhir Ricuh
- Instagram/lentera.festival
Namun ternyata mereka semua batal tampil, dan penyebabnya karena pihak panitia tidak memenuhi kewajibannya. Dan ini yang kemudian membuat penonton yang hadir pun kecewa dan ngamuk.
Berdasarkan informasi dari lapangan, pihak panitia diduga kabur karena tidak juga memenuhi kewajibannya membayar pengisi acara.
Hal itu juga dibenarkan oleh pihak lepolisian, Kapolsek Pasar Kemis, AKP Ucu Nuryadi mengungkapkan jika para penonton ngamuk setelah pihak panitia tidak membayar beberapa artis.
"(Panitia) Tidak bayar artis yang tampil, gak terpenuhi," ungkap Ucu kepada pihak media.
Awalnya para penonton yang hadir dan memadati area panggung yang rencananya dimulai pukul 19.00 wib itu, tak kunjung dimulai hingga memancing amarah.
"Penonton masih nanti nanti mana ini artisnya, mereka bilang mana ini artisnya kan sudah bayar parkir, marah ini kepanggung ke sound kan," ucapnya.
Hingga akhirnya para penonton pun ngamuk dan merusak peralatan konser musik tersebut. Kejadian tersebut berlangsung sekitar 1 jam, hingga penonton membubarkan diri.
Sementara itu pihak kepolisian masih memburuh pihak panitia penyelenggara konser yang diduga melarikan diri.
Sementara itu diketahui untuk harga tiket tersebut, para penonton harus membayar uang sebesar Rp115 ribu.