Alasan Kuat Ruben Onsu Buatkan Konser Ayu Ting Ting!
Menjelang konser yang akan berlangsung di 28 Maret 2020 mendatang, Ayu sudah mulai melakukan persiapan. Akhirnya, terbongkar alasan Ayu yang kini tengah rajin berolahraga.
"Dia sangat amat khusus dari 3 minggu lalu, latihan-latihan kecil makanya kalau lihat instagram Ayu, Ayu rajin naik sepeda, rajin olahraga, itu bukan agenda dari saya, tapi dia sendiri mengatur bagaimana nafasnya dia, dia harus tahu banget," ujar Ruben.
Nantinya, konser yang berlangsung di GBK - Tennis Indoor Senayan dengan kapasitas 4.222 penonton menjadi pembuktian hebat seorang Ayu Ting Ting. Berlangsung selama 2 jam, ada sekitar 28 lagu akan dibawakan Ayu, tentu diantaranya duet dengan bintang-bintang besar, seperti Titi DJ hingga Didi Kempot.
"28 lagu yah, 2 jam, itu Ayu semuanya. Disitulah Ayu akan membuktikan kalau dia bisa menjadi artis ada di panggung besar, konser. Dan orang-orang hebat ikut mendukung di belakangnya. Contohnya ada Titi DJ, Andien, Admesh, mas Didi Kempot, dan Betrand Peto Putra Onsu. Itu yang kepingin saya buktikan kalau Ayu ini bisa," tutupnya.