Nella Kharisma, Dari Nyinden Hingga Pedangdut!
JagoDangdut – Nama Nella Kharisma sudah tak asing lagi, terutama bagi penikmat musik dangdut. Sosoknya yang cantik, kian lengkap dengan kemampuan vokal nan merdu. Namun, siapa sangka bahwa awalnya Nella bukan pelakon musik dangdut.
Diceritakan Nella, sejak umur 3 tahun Ia bergelut di dunia persindenan. Wanita cantik yang baru genap berusia 25 tahun ini biasa mengisi pertunjukan wayang di kota kelahirannya, Kediri. Sementara, dunia dangdut baru dijalaninya tahun 2009. Saat itu, Nella masih duduk di bangku sekolah, 3 SMP.
"Dari kecil sih umur 3 tahun tapi dulu itu nyinden bukan penyanyi dangdut. Kalau penyanyi dangdut dimulai tahun 2009 kelas 3 SMP," tutur Nella di akun YouTube, Top Ten Group Official pada, 26 Agustus 2019.
Bendera Nella pun makin berkibar di dunia perdangdutan. Setelah bergabung dengan Orkes Melayu Lagista, Ia aktif mengisi banyak jadwal manggung di berbagai kota. Isu mengenai dirinya yang menikah dengan penabuh kendang Orkes tersebut, Cak Malik juga mengiringi kepopularitasan seorang Nella Kharisma. Meski demikian, isu perihal pernikahan tersebut belum menemukan jawabannya.
Baca juga: Isu Selingkuh Nella Kharisma dan Mantan Bupati Kediri Dibantah!
Selain itu, wanita kelahiran 4 November 1994 juga eksis lewat lagu-lagu yang dicovernya. Salah satu penunjang melejitnya karier Nella ialah lagu Jaran goyang. Video cover lagu Jaran Goyang nya di YouTube meraup ratusan juta views. Disusul dengan coveran lagu lain, yang juga tidak kalah booming.
Seiring kesuksesan Nella, baru diketahui juga soal perubahan nama. Nella Kharisma merupakan nama panggung. Meski demikian, nama aslinya tak jauh berbeda, yaitu Nella Tri Charisma. Alasan dilakukannya perubahan cukup menarik. Berdasarkan penuturan Nella, MC dari orkes dangdut tempatnya mengisi acara kurang srek. Nama Nella disebut terlalu panjang. Sejak saat itu, Nella lebih dikenal dengan nama panggungnya, Nella Kharisma.
"Waktu awal-awal berkarier asli namanya Nella Tri Charisma, terus salah satu MC dari orkes dangdut bilang 'kepanjangan' terus Tri nya dihilangin," tuturnya.