THR: Hukumnya Puasa Tetapi Tidak Salat Bagaimana? Rhoma Irama Menjawab
Rhoma Irama pun lantas langsung menjelaskan dari sebuah hadis yang memiliki arti alam seseorang yang akan diperiksa terlebih dahulu di hari kiamat yaitu salatnya.
"Ada sebuah hadist yang mengatakan artinya sesungguhnya amal seorang manusia yang akan diperiksa pada hari kiamat pertama-tama salatnya. Kalau diterima salatnya, kalau dia salat maka diterima seluruh ibadahnya. Jadi kalau orang salat 5 waktu dia puasa, sah puasanya. Yang naik haji, sah hajinya. Dia sodakoh, sah sodakohnya jadi pahala," ucap pria yang akrab disapa Pak Haji itu.
Sekali lagi pak Haji mengungkapkan jika kalau tidak salat, maka puasanya tidak sah.
"Tapi kalau dia tidak salat, kalau dia enggak salat maka tertolak puasanya, tertolak seluruh ibadahnya. Puasa enggak sah, naik haji enggak sah, bersodakoh enggak sah enggak jadi puasa," jelas Pak Haji.