Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

Pesan Penting Habib Jafar Untuk Para Musisi yang Hijrah

img_title
Habib Jafar

JagoDangdut – Di Indonesia cukup banyak musisi baik itu penyanyi maupun pemain band yang memilih hijrah dari dunia hiburan dan lebih memilih mendalami ilmu Agama.

Sebut Uki yang merupakan mantan personel NOAH, hingga Ucapy mantan vokalis Rocket Rockers. Kini mereka memilih stop dalam bermusik dan mendalami agama

Pesan Habib Jafar Untuk Para Musisi

img_title
Habib Jafar dan Onadio Leonardo
Foto :
  • YouTube: The Leonardo

Disamping itu tak sedikit juga yang hijrah namun tetap memilih musik sebagai cara untuk berdakwah. Seperti Yuki Pas Band, Reza mantan drumer NOAH, Sakti yang juga mantan personel Sheila On 7.

Tetapi Habib Jafar memiliki pandangan sendiri terkait dengan hal tersebut. Seperti yang kita ketahui, pria yang identik dengan ciri khasnya dalam berdakwah itu memiliki pemikiran lain.

Menurut Habib Jafar para musisi yang hijrah tersebut sebaiknya mendakwahkan Islam dengan tetap melalui musiknya.

"Aku sering bilang kan kalau musisi itu hijrah, sebaiknya dia itu mendakwahkan Islam dengan musiknya tetep. Harusnya," ucap Habib Jafar seperti dikutip dari program Login Deddy Corbuzier.

Habib Jafar pun lantas menjelaskan hal yang haram dalam Islam seperti kata sia-sia hingga ada unsur maksiat. Menurutnya musik bahkan berpotensi untuk tidak dalam hal tersebut.

"Karena kan musik itu, yang haram itu kalau di Islam kalau kata-kata sia-sia merujuk kepada surat Lukman, atau kalau di dalamnya ada unsur maksiat. Tapi kan musik bisa banget, bahkan lebih berpotensi untuk tidak maksiat dan ada nilainya tidak sia-sia," jelasnya.

"Bahkan kan sekarang-sekarang backsoundnya di kasih musik, dan itu lebih deep," tambah Habib Jafar.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit