THR: Musik Haram Atau Tidak? Begini Menurut Pandangan Rhoma Irama
"Bisa menjadi arus, ketika musik ini bisa membawa kepada kemaslahatan. Ketika musik ini bisa membawa kita kembali pada Allah," jelas Rhoma Irama.
"Contohnya, kalau manusia di belakang senjata orang beriman, dia nggak akan nembak sembarangan. Begitu juga gitar, pisau, tergantung siapa yang megang gitarnya," tambahnya.
Kemudian Rhoma Irama menjelaskan jika musik itu tidak haram, malah bisa menjadi media untuk berdakwah. Ia menyebut bahwa musik bisa menjadi salah satu sarana untuk berdakwah.
"Musik itu bisa dijadikan sebagai media komunikasi, media edukasi pendidikan, bahkan untuk dakwah," tandasnya.
Hukum Mendengarkan Musik di Bulan Ramadan
Banyaknya penafsiran berbeda terkait tentang musik di bulan suci ramadan, Ustazah kondang Dedeh Rosidah atau yang biasa di sapa Mamah Dedeh memiliki pendapatnya.
Menurut Mamah Dedeh hukum mendengarkan musik saat Ramadan adalah hal yang diperbolehkan. Karena hal itu bukan sesuatu yang haram atau dilarang untuk dilakukan.