Ririn Dwi Ariyanti Curhat Kuat Besarkan 3 Anak Tanpa Suami, Dituding Sindir Aldi Bragi?
JagoDangdut – Kisah Ririn Dwi Ariyanti setelah resmi bercerai dari Aldi Bragi di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Februari 2022 telah menjadi perbincangan hangat. Dalam situasi yang membesarkan tiga anak tanpa suami, Ririn memberikan curahan hati yang penuh makna, mungkin juga sebagai respons tersirat terhadap Aldi Bragi.
- -
Ketika isu keberadaan orang ketiga sempat mewarnai cerai Ririn dan Aldi, dugaan bahwa Jonathan Frizzy menjadi orang ketiga pun sempat mencuat. Namun, Ririn tegas membantah isu tersebut. Menurutnya, kehangatan dalam pernikahan tak pernah ia temukan bersama Aldi. Bahkan, mereka tidak berbicara satu kata pun selama tiga tahun sebelum cerai.
"Bahkan sebelum aku cerai dua sampai tiga tahun, kita benar-benar nggak ngobrol satu kata pun sama sekali di rumah," ungkap Ririn saat berbincang dengan Alvin Adam.
Dalam keadaan bercerai dari Aldi Bragi, Ririn Dwi Ariyanti menunjukkan keteguhan hatinya untuk tetap bangkit demi tiga anaknya. Sebagai seorang ibu, Ririn menyadari bahwa ia harus menjadi pribadi yang mandiri dan menjadikan anak-anaknya sebagai sumber kekuatannya.
"Sebagai ibu dari 3 anak, sumber kekuatan saya berasal dari mereka. Besarkan 3 anak 'SENDIRI' tanpa harus merasa terbebani. Malahan, hal ini justru menjadi semangat bagi saya," tulis Ririn Dwi Ariyanti.
"Apabila niat baik terus ada, bekerja dengan usaha yang 'HALAL', tanpa mengharap bantuan orang lain (menjadi perempuan MANDIRI), berusaha dengan ikhlas dan hati yang bersih serta pikiran positif, maka yakinlah bahwa Allah akan memberikan kemudahan dan jalan. Anak-anak ibu... Ibu mencintai kalian tanpa batas," pungkasnya.
Unggahan Ririn Dwi Ariyanti ini ternyata menarik perhatian banyak netizen. Beberapa dari mereka menduga bahwa tulisan tersebut dapat diartikan sebagai pesan tersirat yang ditujukan kepada Aldi Bragi.
"Kayanya lg nyindir pihak sebelah ya," komentar netter.
"Ya wajarlah minta bayar, org minta bayar ke ayahnya anak2 kok bukan ke org laenn!!! hrs nya ga diminta dl dong, sadar diri nafkah itu wajib!" jelas lainnya.
"Masalahnya di situ ada peran sang ayah yang jg harus bertanggung jawab mba, bukan hanya ibunya aja dan bukan cm masalah uang aja. udah salah cin kok malah di benerin sih tindakannya," tandas lainnya.