Hetty Koes Endang Minum Kopi 12 Gelas Sehari, Inilah 11 Manfaat Kopi Hitam
JagoDangdut – Hetty Koes Endang merupakan salah satu penyanyi senior yang hingga kini masih tetap eksis. Meskipun usianya sudah tak muda lagi, namun semangatnya selalu luar biasa.
Ia bahkan selalu tampil dengan penampilan dan ketawanya yang begitu khas. Siapa sangka jika Hetty Koes Endang ternyata miliki hobi minum kopi hitam.
Hetty Koes Endang Minum Kopi 12 Gelas Sehari
- Hetty Koes Endang Instagram
Bahkan wanita yang baru saja merayakan hari lahirnya ke-66 itu mengaku minum kopi sudah seperti minum air putih biasa.
“Nggak tahu juga ya (kenapa suka kopi). Jadi kalau dibeliin kopi tuh kayak minum air putih aja,” ucap Hetty Koes Endang kepada awak media di kawasan Jakarta Selatan.
Yang cukup mengejutkan lagi, Hetty Koes Endang minum kopi dalam satu hari bisa menghabiskan 12 gelas. Meskipun begitu wanita yang memiliki ciri khas dalam hijabnya itu minum kopi tanpa gula.
'Kalau nggak disetop sama Afi (anak Hetty) bisa 12 gelas (kopi) sehari. Tapi, nggak pakai gula ya, kopi hitam aja,” jelasnya.
Disatu sisi wanita yang biasa disapa bunda Hetty itu kini sudah mencoba untuk mengurangi kebiasaan tersebut dengan mengonsumsi air putih saja.
Meskipun suka minum kopi dalam sehari, nyatanya bunda Hetty tetap sehat dan bugar hingga kini. Dan ini tentu saja ada rahasia untuk menjaga tubuhnya agar tetap sehat.
Bahkan bunda Hetty juga tak pernah mengeluhkan nyeri lambung, yang biasanya dialami oleh para pecinta kopi. Ia ternyata juga melakukan check up yang cukup rutin dalam menjaga kesehatannya itu.
Seperti yang kita ketahui, kopi memiliki kandungan kafein dan antioksidan yang baik bagi kesehatan. Berikut ini 11 manfaat dari kopi hitam bagi kesehatan yang dilansir dari halodoc.
1, Menjaga fungsi otak
2. Meningkatkan daya ingat
3. Mencegah diabetes
4. Mencegah depresi
5. Membantu menurunkan berat badan
6. Meningkatkan energi
7. Menjaga kesehatan hati
8. Menjaga kesehatan jantung
9. Menurunkan risiko kematian
10. Mengontrol gejala parkinson
11. Mencegah peradangan pada tubuh