Sinopsis Imlie 9 Agustus 2023: Rencana Licik Chini Celakai Imlie dan Atharva
JagoDangdut – Serial Imlie menjadi salah satu serial India terpopuler di ANTV Rame. Menyuguhkan cerita yang penuh dengan kejutan hingga bikin ANTV Lovers penasaran.
Jangan lewatkan serial Imlie untuk episode 9 Agustus 2023, rencana jahan Chini bisa bikin Imlie dan Atharva kehilangan nyawanya. Berikut ini sinopsis Imlie terbaru.
Sinopsis Imlie 9 Agustus 2023
- Instagram/antv_seriesindia
Di rumah sakit Chini meminta maaf kepada semua orang atas tindakannya dan menyatakan cintanya kepada Atharva. Kemudian, Atharva merasa tidak berdaya saat Imlie pergi dari rumah.
Atharva dan Imlie merasa lega ketika Chini meminta maaf dengan tulus atas tindakan jahatnya. Kemudian, Anu memuji Chini atas tindakannya yang hanya berpura-pura dan kembali kepada rencana mereka.
Imlie, Atharva dan anggota keluarga lainnya menghadiri sebuah pameran khusus tanpa Chini. Namun, Chini diam-diam datangi pameran tersebut dan melaksanakan rencananya untuk melawan Imlie.
Atharva mencoba menyelamatkan Imlie namun ia terjebak bersama Imlie di dalam balon udara. Setelah dia meyakinkan Imlie untuk menjadi temannya lagi, mereka menemukan kebocoran pada balon udaranya.
Imlie dan Atharva diselamatkan oleh keluarga mereka, namun ia mencurigai Chini sebagai dalang di balik kejadian tersebut. Tak lama kemudian, Imlie menemukan beberapa bukti yang mengejutkan yang merujuk pada Chini.
ANTV Rame, juaranya series India, tidak hanya menyajikan kisah menarik Imlie tapi juga judul-judul series India lainnya dari berbagai genre yang tayang setiap harinya.
Sebelum menyaksikan Imlie, ANTVLovers akan ditemani oleh series India kolosal terfavorit Jodha Akbar dan dilanjutkan dengan Kasautii dan yang terbaru yaitu Bhagya Lakshmi.
Bagi ANTVLovers yang tidak ingin ketinggalan cerita menarik dari series ANTV, jangan lupa gunakan Set Top Box lalu scan ulang ANTV hingga menemukan siaran digital ANTV pada UHF 34 (Jakarta), UHF 38 (Bandung), UHF 39 (Semarang), UHF 32 (Surabaya), UHF 40 (Medan), UHF 40 (Makassar), UHF 35 (Yogyakarta), UHF 42 (Banjarmasin), UHF 35 (Surakarta), UHF 35 (Palembang), UHF 42 (Bali), UHF 40 (Medan) dan UHF 40 (Makassar).
Pastikan posisi antena telah terpasang dengan baik dan benar agar mendapatkan kualitas siaran yang lebih bersih, jernih, dan canggih.