Biasa Main Film, Kini Mikha Tambayong Tertantang Main Peran di Pertunjukan Teater, Ini Rintangannya!
Mikha menerima tawaran untuk memerankan karakter Yulia dalam pertunjukan teater "Ariyah Dari Jembatan Ancol" ini karena alur ceritanya yang menarik dan berbeda dari versi Ariyah sebelumnya. Bahkan, Mikha harus berlatih untuk pertunjukan teater ini di antara kesibukan syuting proyek film lain yang sedang dijalankannya saat ini.
Meskipun demikian, Mikha mengungkapkan kebahagiaannya dapat terlibat dalam pertunjukan teater ini yang diproduksi oleh Happy Salma dan Pradetya Novitri. Apalagi, pertunjukan teater ini memiliki genre horor yang jarang ditemui dalam pementasan teater pada umumnya.
Sementara itu, pertunjukan teater "Ariyah Dari Jembatan Ancol" akan diperankan oleh Chelsea Islan (Ariyah), Mikha Tambayong (Yulia), Ario Bayu (Tambas/Mintarjo Sasongko), Gusty Pratama (Karim/Yudha), Lucky Moniaga (Biqi/Bardi), Derry Oktami (Surya/Cakil), dan sejumlah bintang lainnya. Naskah pertunjukan teater ini ditulis oleh Kurnia Effendi dan disutradarai oleh Joned Suryatmoko dan Heliana Sinaga. Pertunjukan teater "Ariyah Dari Jembatan Ancol" akan hadir pada tanggal 27-28 Juli 2023 di Teater Jakarta, Taman Ismail Marzuki.