Desta Tanya Tentang Cerai, Koh Denis Beri Jawaban Telak! Hingga Singgung Orang Ketiga
JagoDangdut – Deddy Mahendra atau yang biasa dikenal Desta belakangan memang sedang jadi perbincangan usai tiba-tiba saja menggugat cerai istrinya Natasha Rizki. Padahal selama ini banyak orang yang menilai mereka baik-baik saja.
Terlebih lagi pernikahan mereka sudah cukup lama sekitar 10 tahun dengan dikaruniai 3 orang anak. Dan Desta bersama Natasha juga jarang sekali terkena gosip yang tak menyenangkan.
Desta Tak Berkutik
- instagram.com/desta80s
Tetapi semua itu tiba-tiba saja bikin kaget dan rumah tangga Desta berada di ujung tandung setelah menggugat cerai Natasha Rizki.
Menurut kuasa hukum Desta, Hendra Siregar, gugatan cerai tersebut murni dari hasil kesepakatan di antara keduanya. Dan jalan ini mereka harapkan yang terbaik.
"Sudah ada komunikasi dan semua berjalan baik baik ya mungkin menurut mereka berdua ini mungkin jalan yang terbaik maupun buat keluarga," ucap Hendra seperti dikutip lewat channel YouTube KH Entertainment.
Dan alasan utama Desta menggugat cerai istrinya tersebut adalah karena keduanya sudah tidak sejalan lagi baik visi maupun misi.
Diketahui Desta mengajukan permohonan gugatan cerainya ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 11 Mei 2023.
Beberapa waktu lalu Desta menanyakan beberapa hal terkait dengan pernikahan dan percerian kepada pendakwah yang saat ini sedang hits Dennis Lim atau Koh Dennis dalam acara yang dipandunnya bersama Vincent.
Awalnya Koh Dennis bicara tentang pernikahan salah satu tujuannya adalah bisa membuat berbagai masalah dilewati jika dengan tujuan kepada Sang Pencipta.
"Jadi ketika udah Tujuannya sama-sama ke Allah, suatu saat sudah sama-sama keriput, kebaikannya ada, keburukannya mungkin akan menyakiti satu sama lain, tapi ketika tujuannya pengen sama-sama ke Allah paling juga ketika ada masalah ambil wudhu beres salat ngobrol," ungkap Koh Dennis.
Tak lama kemudian Desta bertanya tentang perceraian.
"Tapi kalau kita udah bersandar, maksudnya itu tujuannya ke Allah tapi kan ada juga yang bercerai, itu gimana?," tanya Desta.
Seketika Koh Dennis langsung memberikan jawaban yang luar biasa telak dan begitu dalam.
"Cerai diperbolehkan dalam Islam walaupun itu satu-satunya perbuatan halal yang dibenci oleh Allah, makanya harus amat sangat jadi pilihan terakhir banget. Makanya selalu, tujuan utamanya tuh indikatornya tuh begini, yaitu jadi tambah dekat sama Allah atau enggak," ungkapnya.
"Karena kalau misalkan 'ya di dalam Islam cerai boleh, ya udah saya cerai aja' tapi cerainya gara-gara ada brondong yang lebih naksir sama kita, udahannya enggak tambah dekat sama Allah, ya enggak kayak gitu," tambahnya.
"Tapi kalau misal ada yang si istri itu kalau salat digebukin sama suaminya, dicambukin, sehingga akhirnya dia nggak bisa salat ketika selalu bersama dia, cerainya dengan tujuan 'aku ingin tambah dekat kepada dirimu Ya Allah', kalau karena itu ya sudah, mau nggak mau gimana lagi," tandasnya.