Merinding! Potret Pevita Pearce Berlumuran Darah Bersama Seorang Pria
JagoDangdut – Salah satu aktris serta selebriti Tanah Air yakni Pevita Pearce baru-baru ini menjadi sorotan warganet.
Bagaimana tidak? Pasalnya Pevita Pearce mengunggah potret dirinya dengan seorang pria.
Bahkan dalam potret tersebut, Pevita Pearce berlumuran darah yang membuat warganet merasa merinding. Lantas seperti apa kelanjutannya? Berikut ini JagoDangdut sajikan untuk Anda!
Potret Pevita Pearce Berlumuran Darah
Baru-baru ini aktris cantik Tanah Air Pevita Pearce mencuri perhatian warganet usai mengunggah potret diirnya dengan seorang pria.
Bahkan, dalam unggahannya Pevita Pearce terlihat berlumuran darah pada bagian wajahnya.
Usut demi usut, ternyata Pevita Pearce diketahui memerankan series Katarsis yang mempunyai genre dark comedy thriller.
Series Katarsis menceritakan mengenai sosok Tara yang diperankan Pevita Pearce yang seorang wanita muda yang menjadi satu-satunya saksi pembunuhan sadis di rumah kedua orang tua angkatnya.
Diduga sang pelaku merupakan pembunuh berantai yang telah lama menjadi buronan selama hampir 20 tahun.
Tara meminta bantuan Alfons, seorang psikiater untuk melepaskan rasa trauma dalam dirinya.
Di sisi lain, Tara dibantu oleh seorang polisi yang berusaha menemukan sang pembunuh.
Namun, teka-teki pembunuhan ini semakin seru ketika muncul seorang lelaku yang tertarik dengan Tara.